Bahkan Nikita Mirzani sampai memutar kepalanya dan memainkan rambutnya ke sana ke mari. Kebahagiaan tampak menguar dari wajahnya.

Sontak saja unggahan ini memantik beragam komentar dari warganet. Tak sedikit yang terkejut mengetahui momen salah tingkah Nikita Mirzani tersebut. Sebab Nikita Mirzani dikenal sebagai sosok yang kontroversial dan tegas dalam berucap.
"That “eum” lucuu banget kayak bukan nikmir yang frontalan," komentar seorang warganet.
"Ngakak lucu banget nyai salting. biasanya merong-merong," timpal warganet lain.
Selain itu warganet juga menyoroti perubahan wajah Nikita Mirzani yang sedang dimabuk asmara ini. Sebab beberapa warganet menyebut bila ada perubahan dari diri sang selebritis.
"Seneng banget kalau liat nikmir kalem gini,,,keliatan cantik haha," tulis salah satu warganet.
"Kalo lagi jatuh cinta, Niki jadi manissss pwolll," timpal warganet yang berbeda.