Tukang Selingkuh Sampai Pemabuk, Tabiat Kurnia Meiga Buat Anak Trauma

Minggu, 10 Maret 2024 | 22:10 WIB
Tukang Selingkuh Sampai Pemabuk, Tabiat Kurnia Meiga Buat Anak Trauma
Potret Rumah Kurnia Meiga Sekarang (YouTube/Melaney Ricardo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mantan istri Kurnia Meiga kembali buka suara soal kehidupan rumah tangganya. Hal ini disampaikan olehnya saat menjadi bintang tamu di podcast milik Denny Sumargo.

Dilansir dari YouTube pada Minggu (10/3/2024), Azhiera mengungkapkan tabiat buruk dari Kurnia Meiga. Tabiat buruk tersebut lebih dari satu.

Tabiat-tabiat buruk itu menjadi alasan mengapa Azhiera akhirnya memilih untuk bercerai. Perceraian tidak disebabkan oleh kesehatan Kurnia Meiga yang menuurun.

Sebelumnya, beberapa komentar negatif diarahkan untuk Azhiera. Salah satunya soal dirinya yang disebut meninggalkan suami saat sakit.

Kemudian Azhiera memberikan bantahan terhadap hal tersebut. Penyebab perceraiannya adalah karena tindakan dari Kurnia.

"Saat saya hamil 6 bulan anak ketiga kami kemaren ada kejadian yang fatal sampai mengharuskan kami berpisah setelah melahirkan," tulisnya di Instagram.

Saat berbincang dengan Denny Sumargo, Azhiera menyebutkan bahwa satu dari tabiat buruk Kurnia adalah selingkuh. Konon, Kurnia melakukannya lebih dari satu kali.

"Selingkuh udah kenyang," ungkap Azhiera.

Selain soal selingkuh, ada tabiat lainnya yang tidak kalah buruk. Namun awalnya tabiat tersebut masih ditoleransi oleh Azhiera.

Baca Juga: Profil Azhiera Adzka Fathir, Mantan Istri Kurnia Meiga yang Dulu Sempat Menjadi Model

Azhiera menjelaskan bahwa Kurnia Mega adalah pecandu alkohol. Ketika minum alkohol bersama teman-temannya, Kurnia dan Azhiera sepakat untuk menyembunyikannya dari anak-anak.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI