Girang Lihat Reza Artamevia Berhijab, Aaliyah Massaid Segera Menyusul?

Jum'at, 15 Maret 2024 | 02:40 WIB
Girang Lihat Reza Artamevia Berhijab, Aaliyah Massaid Segera Menyusul?
Reza Artamevia dan Aaliyah Massaid. [Instagram]

Suara.com - Reza Artamevia sudah memantapkan hatinya untuk berhijab. Keputusan itu pun disambut baik kedua putrinya, Zahwa dan Aaliyah meski sempat kaget di awal.

"Awalnya ya mereka kaget. Tapi ujung-ujungnya ya pada seneng, pada support," ungkap Reza Artamevia di kawasan Tendean, Jakarta, Kamis (14/3/2024).

Reza Artamevia memutuskan berhijab sepulang umrah belum lama ini. Sang diva mendapat dorongan dari ibunya untuk memantapkan niat tampil tertutup, yang di masa lalu pernah beberapa kali ia terapkan.

"Memang saya kan dari dulu berkerudung, tapi masih lepas pakai lepas pakai. Terus ibu saya bilang, 'Teh, dimantapkan dong hatinya'. Akhirnya ya sudah," ujar Reza Artamevia.

Penampilan Reza Artamevia setelah pulang umrah. [Intens Investigasi]
Penampilan Reza Artamevia setelah pulang umrah. [Intens Investigasi]

Dorongan sang ibu bertepatan dengan munculnya pemikiran Reza Artamevia soal keinginan berhijab karena usia yang tidak lagi muda. Reza khawatir, ia tidak mendapat kesempatan tampil tertutup kalau terus menunda-nunda.

"Ya mau kapan lagi kan?" kata Reza Artamevia.

Lantas, akankah Reza Artamevia mengajak Zahwa dan Aaliyah untuk segera mengikuti jejaknya utuk berhijab? Terkait hal itu, Reza mengaku tak mau memaksa anak-anak.

"Biar berjalan aja sih kalau itu, biar hatinya yang menentukan," kata Reza Artamevia.

Reza Artamevia sadar, dirinya sendiri masih dalam proses belajar hijrah. Belum ada jaminan untuknya bisa amanah menjalankan ajaran agama setelah tampil tertutup.

Baca Juga: Aaliyah Massaid Minta Rp 2 Triliun ke Thariq Halilintar, Kasus Aset Ponpes Anofial Asmid Diungkit

Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar Rayakan Ultah di Bali (Instagram)
Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar Rayakan Ultah di Bali (Instagram)

"Saya kan masih berdoa juga ke Allah agar mudah-mudahan istiqomah," jelas Reza Artamevia.

Namun, Reza Artamevia yakin bahwa kelak akan ada waktunya bagi Zahwa dan Aaliyah menemukan panggilan hati untuk tampil tertutup.

"Saya yakin, anak-anakku akan ada waktunya juga," kata Reza Artamevia.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI