Reaksi Abidzar dan Irish Bella Mirip Saat Tahu Dijodohkan, Jadi Pertanda...

Rabu, 01 Mei 2024 | 13:56 WIB
Reaksi Abidzar dan Irish Bella Mirip Saat Tahu Dijodohkan, Jadi Pertanda...
Irish Bella dijodohkan dengan Abidzar Al Ghifari (Instagram)

Suara.com - Publik sedang ramai menjodohkan aktor Abidzar Al Ghifari dengan aktris cantik Irish Bella. Menurut warganet keduanya sangat cocok, terlebih mereka sama-sama berstatus lajang untuk saat ini.

Terkait hal itu, Umi Pipik sebagai ibu dari Abidzar mengungkapkan bagaimana reaksi anak keduanya ketika tahu dijodohkan dengan mantan istri Ammar Zoni tersebut.

Umi Pipik dan Irish Bella. (Instagram/_ummi_pipik_)
Umi Pipik dan Irish Bella. (Instagram/_ummi_pipik_)

BACA JUGA: Pernah Saling Tukar Kado, Umi Pipik Ungkap Hubungan Abidzar dengan Irish Bella

"Iya, ketawa-ketawa aja. Ya hak-haknya orang menjodohkan," kata Umi Pipik, dikutip dari tayangan Cumicumi pada Rabu (1/5/2024).

Anak dari mendiang Ustaz Jefri Al Buchori pun mengatakan bahwa semua mantan kekasih maupun suami Irish Bella adalah temannya.

"Kalau saya tanya, temen-temennya mantan-mantannya Ibel temen dekat saya semua, dia jawabnya gitu," imbuh Umi Pipik sambil tertawa.

Kemudian Umi Pipik pun menegaskan bahwa Abidzar Al Ghifari hanya sebatas teman dengan Irish Bella.

BACA JUGA: Kode Abidzar Menikmati Perjodohannya dengan Irish Bella

Sama halnya dengan Abidzar Al Ghifari, Irish Bella juga hanya tertawa geli ketika diberi tahu soal perjodohan dari warganet itu.

"Aku juga bilang sama Ibel, 'Bel, banyak yang jodohin'. 'Ahahaha', gitu doang. Ibelnya cuma ketawa aja," ungkap Umi Pipik.

Di lain sisi, Abidzar Al Ghifari juga tidak masalah dijodohkan dengan ibu beranak 2 itu. Ia mengaku sudah terbiasa.

"Namanya juga netizen, mereka selalu punya pandangan sendiri dan imajinasi sendiri. Kalaupun dijodohin ya udah, ya iyain aja, biar happy aja," kata pria 23 tahun itu bijak.

Sebelum dengan Irish Bella, Abidzar Al Ghifari juga pernah dijodohkan dengan pesinetron Sintya Marisca serta putri presenter Irfan Hakim.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI