
Sejak dulu, Poppy Sovia dikenal sebagai artis yang tomboy. Bahkan Poppy juga memiliki banyak tato di tubuhnya yang menambah kesan sangar. Tapi Poppy Sovia tetap memiliki penampilan yang menawan dengan wajah cantiknya.
4. Sheila Dara

Sudah bukan rahasia lagi jika Sheila Dara merupakan seorang introvert. Bahkan hal itu langsung dibeberkan oleh suaminya, Vidi Aldiano. Kecantikan Sheila Dara nyatanya tidak berkurang saat ia tampil dengan gaya tomboy. Misalnya saat model rambutnya dipotong pendek seperti dalam potret ini.
5. Aghniny Haque

Sebagai mantan atlet, Aghniny Haque memiliki fisik yang bugar dan berotot. Tak heran Aghniny memiliki aura tomboy yang kuat dalam dirinya. Namun, sejak terjun ke dunia artis, ia juga mulai menunjukkan pesona cantik dan elegan lewat akting serta pemotretan yang dijalani.
6. Tantri Kotak

Sebagai penyanyi rock, Tantri Kotak tak perlu diragukan lagi soal aura tomboy yang dimilikinya. Sebab sekalipun kini sudah berhijab, Tantri tetap konsisten dengan gayanya yang energik dan cool.
7. Nurra Datau

Artis muda Nurra Datau tengah menjadi sorotan berkat aktingnya dalam film Dua Hati Biru. Putri artis senior Sha Ine Febriyanti yang baru berumur 19 tahun itu tak hanya cantik tetapi juga punya gaya tomboy dan cuek. Penampilannya itu membuat sosoknya dianggap semakin memesona.
Itu tadi beberapa artis Indonesia yang memiliki aura tomboy. Mereka membuktikan pesonanya yang luar biasa karena penampilan karismatiknya dengan saat tampil tomboy. Tapi di lain sisi juga memiliki gaya elegan nan menawan. Adakah idolamu dalam daftar tadi?