Mejeng dengan Nyoman Paul di Silet Awards 2024, Hijab Nabila Taqiyyah Disorot: Kayak Ninja

Selasa, 14 Mei 2024 | 11:31 WIB
Mejeng dengan Nyoman Paul di Silet Awards 2024, Hijab Nabila Taqiyyah Disorot: Kayak Ninja
Nabila Taqiyyah dan Nyoman Paul di acara Silet Awards 2024 (TikTok/@taurus7596)

Suara.com - Selain Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid, interaksi Nabila Taqiyyah dan Nyoman Paul dalam acara Silet Awards 2024 juga tak kalah menuai atensi publik.

Menurut keterangan yang diperoleh, Nabila Taqiyyah dan Nyoman Paul diundang ke acara Silet Awards 2024 pada Senin (14/5/2024) sebagai pengisi acara.

Dalam malam penganugerahan Silet Awards 2024 tersebut, Nabila Taqiyyah dan Nyoman Paul tampil solo alih-alih berduet.

Nyoman Paul diketahui melantunkan lagu bertajuk 'The Way You Look At Me' dari Christian Bautista, sedangkan Nabila Taqiyyah membawakan lagu sendiri berjudul 'Hanya Lolongan.'

Kendati tampil unjuk gigi secara solo, Nyoman Paul dan Nabila Taqiyyah sempat mejeng bersama-sama kala sesi awal acara.

BACA JUGA: Diduga Cinlok, Momen Nyoman Paul dan Nabila Taqiyyah Gandengan Tangan di Indonesian Idol Bikin Baper

Dari unggahan yang beredar, Nabila Taqiyyah dan Nyoman Paul terlihat mengekanan busana seragam berwarna hitam.

Cuplikan unggahan video Nabila Taqiyyah mejeng dengan Nyoman Paul dalam acara Silet Awards 2024 ini viral di media sosial TikTok dengan atensi sebanyak 687,5 ribu jumlah tayangan.

"PANAL at Silet Awards 2024," tulis akun TikTok @taurus7596, dilansir pada Selasa (14/5/2024).

BACA JUGA: Profil Nabila Taqiyyah, Runner Up Indonesian Idol XII Asal Aceh

Nyoman Paul dan Nabila Taqiyyah Indonesian Idol [TikTok/@haloakuminyaw]
Nyoman Paul dan Nabila Taqiyyah Indonesian Idol [TikTok/@haloakuminyaw]

Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian netizen menyoroti interaksi Nabila Taqiyyah dan Nyoman Paul di acara tersebut.

"Bener-bener lu berdua kayak gak pernah ketemu aja kalau oncam gini," tulis seorang netizen.

"Vibes-nya kayak pasutri baru nikah," tutur netizen lain.

Sementara itu, sebagian netizen lainnya tampak salah fokus dengan model hijab yang dikenakan Nabila Taqiyyah. 

"Maaf salfok banget, itu Nabila pake ciput ninja apa gimana ya?" ucap netizen lain.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI