Thariq Halilintar Kalah Dominan, Gaya Bicara Aaliyah Massaid saat Meeting Pernikahan Disorot

Senin, 27 Mei 2024 | 07:00 WIB
Thariq Halilintar Kalah Dominan, Gaya Bicara Aaliyah Massaid saat Meeting Pernikahan Disorot
Aaliyah Massaid. (Instagram/aaliyahmassaid)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hari pernikahan Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar semakin dekat. Pasangan itu bahkan sudah menemui pihak vendor untuk mewujudkan pernikahan impian mereka.

Dalam video yang diunggah akun TikTok @lambaian91 pada Sabtu (25/5/2024), tampak Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar duduk berselebahan dan berdiskusi soal dekorasi pernikahan mereka.

Aaliyah Massaid terlihat antusias dalam mengatur set pelaminannya. Anak penyanyi Reza Artamevia itu dengan lugas menyampaikan keinginannya untuk hari pernikahannya nanti.

"Paling di pelaminan tetap lah, biar kita nikahannya nggak kayak robot ya. Kalau kayak gitu semua, ngapain? Mau main game? Di dalamnya tetap bunga," kata Aaliyah Massaid.

Saat memilih warna pun penyanyi 22 tahun itu tegas dengan kemauannya. Aaliyah bersikeras tak mau menggunakan konsep princess untuk pelaminannya, pasalnya dia lebih suka warna-warna kalem.

"Warnanya kali ya, jadi aku nggak suka. Pokoknya aku nggak mau dekorasinya kayak princess gitu, aku nggak mau. Aku mau lebih pastel, warna-warna kalem," tutur Aaliyah.

Sementara Aaliyah Massaid banyak bicara menyampaikan pendapatnya, Thariq Halilintar hanya diam dan sesekali mengangguk tanda setuju dengan keinginan sang calon istri.

Video tersebut kemudian ramai dikomentari warganet. Banyak yang menyorot etika Aaliyah Massaid saat berdiskusi.

Menurut netizen, sudah terlihat jelas kalau Aaliyah Massaid punya sifat dominan. Bahkan saat rapat pun terlihat dia lebih berkuasa daripada Thariq Halilintar.

Baca Juga: Bahas Dekorasi Pernikahan, Sikap Aaliyah Massaid Dikomentari Netizen: Lebih Dominan dari Thariq

"Aaliyah lebih dominan, aduh. Baru pelaminan lho ini," komentar akun @inv***.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI