Yunhyeong iKON Bakal Berangkat Wajib Militer Bulan Depan

Sumarni Suara.Com
Kamis, 25 Juli 2024 | 06:00 WIB
Yunhyeong iKON Bakal Berangkat Wajib Militer Bulan Depan
Yunhyeong iKON [Instagram/@sssong_yh]

Suara.com - Idol K-Pop, Yunhyeong iKON akan berangkat wajib militer. Dia berencana melaksanakan kewajibannya itu bulan depan.

Pengumuman ini disampaikan langsung oleh 143 Entertainment selaku pihak agensi sebagaimana melansir dari Soompi pada Kamis (24/7/2024).

"Halo, ini 143 Entertainment. Terima kasih kepada iKONIC karena selalu mencintai iKON," katanya mengawali.

"Pada hari Selasa, 13 Agustus, anggota Song Yunhyeong akan memasuki pusat pelatihan [perekrutan]," sambungnya lagi.

Yunhyeong iKON [Instagram/@sssong_yh]
Yunhyeong iKON [Instagram/@sssong_yh]

Agensi berharap para penggemar tetap memberikan dukungan kepada Yunhyeong sampai tugas wajib militer selesai.

Mengingat pelantun Love Scenario ini akan hiatus cukup lama ke depannya.

"Tolong berikan dukungan dan dorongan kalian kepada Song Yunhyeong, yang akan kembali setelah menyelesaikan wajib militernya," ungkapnya.

Tak cuma itu, 143 Entertainment meminta fans untuk tidak datang di lokasi acara perekrutan wajib militer Yunhyeong.

"Demi alasan keamanan, tidak ada acara resmi yang akan diadakan pada hari pendaftarannya," jelasnya.

Baca Juga: 2 Member iKON Bakal Berangkat Wajib Militer Bulan Depan

"Pendaftaran akan diadakan secara pribadi untuk mencegah kecelakaan keselamatan karena kemacetan di tempat," imbuhnya.

Sebagai penutup, agensi berjanji akan membuat Yunhyeong menghabiskan banyak waktu dengan para penggemar sebelum wajib militer tiba.

"Kami akan melakukan yang terbaik untuk mengizinkan Song Yunhyeong menghabiskan waktu bersama iKONIC sebelum dia menjalani wajib militer. Terima kasih," tandasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI