Aliando Syarief Cari Pacar, Kriterianya Tak Harus Sesama Artis, tapi..

Ferry Noviandi Suara.Com
Minggu, 11 Agustus 2024 | 08:30 WIB
Aliando Syarief Cari Pacar, Kriterianya Tak Harus Sesama Artis, tapi..
Aliando Syarief [Vlog Natasha Wilona]

Suara.com - Aliando Syarief sedang mencari pacar. Aktor ganteng kelahiran 1996 itu mengaku capek hidup sendiri dan didesak untuk segera memiliki pasangan.

Sempat menderita gangguan OCD, Aliando menegaskan kondisinya saat ini semakin membaik sehingga dia merasa siap untuk memulai hubungan.

"Kondisi lebih baik dari pada 2021 sih, 2024 ini gue memang lagi mau cari pacar sebenarnya. Sumpah, gue capek banget," kata Aliando Syarief kepada wartawan di Jakarta, Jumat  (9/8/2024).

Bintang sinetron Ganteng-Ganteng Serigala itu tak mematok kriteria khusus untuk calon pasangannya.

Namun Aliando ingin pasangannya nanti memiliki latar belakang yang jelas dan baik agar bisa menemaninya hingga akhir hayat.

"Enggak mungkin asal-asal ya walaupun gue ending-nya enggak tahu," ujar aktor yang sempat dikabarkan berpacaran dengan Prilly Latuconsina tersebut.

"Namanya udah memfilter, ya enggak apa-apa juga, menyaring kriteria sendiri agak susah sih daripada mencari sekedar pacar," imbuhnya.

Aliando juga mengaku tidak keberatan jika pasangannya kelak bukan berasal dari kalangan artis. Yang penting nyambung saat diajak ngobrol.

"Yang gue butuhin biasanya yang bisa ngobrol. Tapi kalau ngobrol, tapi dia enggak sesuai kriteria susah juga," tuturnya.

Baca Juga: Demi Series Cinta Mati, Aliando Syarief Diet Ketat Turunkan 12 Kilogram

Selain capek hidup sendiri, alasan Aliando ingin segera memiliki pacar karena berdampak pada pendalaman perannya.

Aliando Syarief. [Instagram]
Aliando Syarief. [Instagram]

Sebagai aktor yang kerap memainkan genre romantis, status jomblo membuat Aliando merasa kesulitan dalam memahami perasaan karakter yang diperankan.

"Film gue romantis semua, tapi kalau pemerannya enggak pernah pacaran kan juga bingung, nggak bisa kasih aktingnya, agak susah mewakilinya," ucap Aliando.

Ditambah lagi, orang-orang terdekatnya mulai mendesak Aliando untuk segera mencari pasangan hidup, mengingat usianya akan menginjak kepala tiga.

"Gue enggak apa-apa mau nikah (usia) 30-40, it's okay. Kadang banyak banget ancaman kayak, 'Ntar lo punya anak udah tua enggak bisa main sama anak," ujarnya.

"Aduh gimana ya, gue lebih peduli sama kehidupan gue sih daripada harus ngejar umur," imbuh Aliando Syarief.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI