Perdana Pakai Hijab, Penampilan Putri DA di Pesta Ultah Haji Alwi Ruslan Tuai Pujian

Rabu, 21 Agustus 2024 | 19:30 WIB
Perdana Pakai Hijab, Penampilan Putri DA di Pesta Ultah Haji Alwi Ruslan Tuai Pujian
penampilan Putri Isnari di pesta ulang tahun Haji Alwi Ruslan yang ke-52 (Instagram/@da4_putri03)

Suara.com - Penampilan Putri Isnari alias Putri DA dalam pesta ulang tahun mertua, Haji Alwi Ruslan, yang ke-52 pada pertegahan Agustus 2024 kemarin sukses mencuri atensi publik.

Dalam pesta ulang tahun ayah mertuanya itu, Putri DA tampil tidak biasa yakni mengenakan hijab. Jilbab yang dikenakannya merupakan jilbab pashmina instan berwarna hitam.

Istri Abdul Azis tersebut memadupadankan penampilannya dengan blazer berwarna merah dan celana panjang berwarna senada.

"Jadilah terang tanpa memadamkan cahaya orang lain," bunyi caption yang disertakan Putri Isnari.

Tidak hanya sekadar menjadi tamu undangan, biduan asal Balikpapan tersebut juga unjuk gigi dalam pesta ulang tahun mertuanya.

Berdasarkan pantauan, Putri DA berkolaborasi dengan Dewi Perssik membawakan lagu diduga bertajuk 'Gudang Garam Jaya'.

Meski demikian, Putri DA dan Dewi Perssik tidak terlalu ekspresif menari-tari mengikuti lantunan musik ketika berkolaborasi unjuk gigi.

Cuplikan unggahan video penampilan Putri DA dalam pesta ulang tahun Haji Alwi Ruslan ini viral di media sosial Instagram dengan atensi sebanyak 837 ribu jumlah tayangan. 

penampilan Putri Isnari di pesta ulang tahun Haji Alwi Ruslan yang ke-52 (Instagram/@da3_rani)
penampilan Putri Isnari di pesta ulang tahun Haji Alwi Ruslan yang ke-52 (Instagram/@da3_rani)

"Gara-gara apa," tulis akun @sucigolekk2, dikutip pada Rabu (21/8/2024).

Baca Juga: Putri DA Habis Berapa untuk Bikin Resepsi Megah Serba India? Ternyata Total Biayanya Gak Main-Main

Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian netizen memuji penampilan Putri DA dalam balutan busana hijab.

"Kukira bukan Putri, pangling cantik dan imut banget," tulis seorang netizen. "Putri cantik banget pakai hijab," ucap netizen lain. "Cantiknya pakai hijab," ujar netizen yang lainnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI