Lolly Mulai Dicari-cari, Keluarga Nikita Mirzani Khawatir

Selasa, 08 Oktober 2024 | 11:45 WIB
Lolly Mulai Dicari-cari, Keluarga Nikita Mirzani Khawatir
Kakak Nikita Mirzani, Edwin dan kuasa hukum sang artis, Fahmi Bachmid di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Selasa (8/10/2024).

Suara.com - Kakak Nikita Mirzani, Edwin dan kuasa hukum sang artis, Fahmi Bachmid mendatangi Mapolres Metro Jakarta Selatan hari ini, Selasa (8/10/2024). Edwin ingin mencoba mengajukan permohonan lagi ke penyidik, supaya diizinkan bertemu Laura Meizani atau Lolly.

"Dia ingin mengajukan permohonan, supaya bisa bertemu dengan keponakannya," ungkap Fahmi Bachmid.

Kali ini, Edwin menyebut situasinya mendesak. Ia sempat mendapat informasi bahwa sudah ada yang mulai mencari di mana keberadaan Lolly.

"Saya lihat itu, ada yang ingin mencari tahu di mana lokasinya," beber Edwin.

Edwin khawatir, kelak terjadi sesuatu yang tidak diinginkan terhadap Lolly. Mengingat keluarga saja tidak diperkenankan bertemu Lolly, kecuali Nikita Mirzani seorang.

"Saya aja yang dari keluarga nggak tahu, Laura ini diamankan di mana posisinya, safe house-nya di mana gitu," kata Edwin.

Belum disampaikan oleh Edwin dan Fahmi Bachmid, siapa yang mulai mencari keberadaan Lolly. Yang jelas, mereka ingin mulai memberikan perlindungan.

Laura Meizani atau Lolly. [TikTok/1a.uraaaaa]
Laura Meizani atau Lolly. [TikTok/1a.uraaaaa]

"Pokoknya, kami ingin menjaga. Jadi gini, dia adalah saksi dan sekaligus korban menurut Undang-Undang, jadi dia harus dilindungi. Itu menurut UU Perlindungan Anak, memang harus ada satu tempat tersendiri," jelas Fahmi Bachmid.

Baca Juga: 5 Pernyataan Menohok Ayah Vadel Badjideh soal Lolly: Drama Sampah hingga Melarat

"Edwin di sini ingin memastikan perlindungan terhadap keponakannya karena ada kekhawatiran," imbuhnya.

Sebagaimana diketahui, Laura Meizani atau Lolly dititipkan di tempat khusus semenjak Nikita Mirzani melaporkan Vadel Badjideh atas dugaan tindak asusila. Di tempat itu, Lolly sekaligus menjalani terapi fisik dan psikis.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI