"Jadi pas dia masuk (kecebur), aku angkat terus dianya kaget. Kayak (nafasnya gelagepan). Mau nangis. Terus aku 'Udah nggak papa. Mau coba lagi nggak? Mau lompat nggak?'" terang Vincent.
"Aku coba switch his mindset ke bukan sesuatu yang trauma atau bikin kaget. Akhirnya aku ajak berenang bentar," imbuh pria yang sebentar lagi akan jadi ayah tiga anak itu.
Mengenai penampilannya yang masih lengkap, termasuk topi dan sepatu saat menceburkan diri untuk menyelamatkan Don, Vincent Verhaag mengaku tak berpikir terlalu lama.
Vincent Verhaag hanya berpikir cara tercepat menyelamatkan Don Verhaag. Oleh sebab itu, Vincent memilih menceburkan diri ketimbang berjalan.
"Soalnya saat dia nyemplung itu, kalau saya muter (kolam), kasian dianya karena hanya perlu beberapa detik sampai air bisa masuk ke paru-paru," kata Vincent.
"Air kolam renang kan klorin. Jadi ya sebenarnya, kasian aja anaknya. Jadi sebisanya, secepetnya, ya udah jebur aja deh," tandasnya.
Kontributor : Neressa Prahastiwi