Suara.com - Irish Bella mengungkap rasa cintanya kepada sang ayah, Johan De Beule yang meninggal karena sakit kanker, Rabu (29/1/2025) lalu. Melalui Instagram pribadinya, istri Haldy Sabri itu membagikan momen saat bersama ayahnya tersebut.
Dalam keterangan foto, Irish Bella mengungkap seperti apa sosok ayahnya tersebut.

"Bagi yang mengenal dia (Johan De Beule), dia adalah pria yang sangat santai. Selalu punya trik di lengan bajunya dan selalu punya cara untuk membuat orang tertawa. Meskipun aku tidak pernah benar-benar mengerti selera humornya," tulis Irish Bella dalam bahasa Inggris.
Irish Bella pun mengucapkan rasa terima kasihnya kepada mendiang ayahnya karena telah memberikan banyak pelajaran hidup.
"Terima kasih papa telah hadir dalam hidupku, terima kasih telah menjadi ayah terbaik untukku, tanpa kamu aku tidak akan menjadi seperti sekarang ini, "tuturnya.
Perempuan berdarah Belgia itu mengaku, kekuatan hatinya dalam menghadapi segala persoalan karena nasehat yang diberikan oleh sang ayah.
"Aku tidak akan sekuat dan seberani dan bersyukur seperti hari ini. Engkau telah mengajarkanku banyak hal dan untuk itu aku bersyukur," terangnya.
"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Sayang kamu pa. Istirahatlah dalam damai," tutupnya.
Ungkap rasa cinta kepada ayahnya itu pun langsung direspons oleh beberapa warganet. Beberapa di antaranya adalah rekan artis.
Baca Juga: Deretan Artis Kehilangan Orangtua di Awal 2025, Ada Baim Wong hingga Irish Bella
"Ibel sayang turut berduka cita yaaaaah. Semoga Allah kasih ketabahan buat Ibel dan keluarga. Semoga Allah berikan tempat yang mulia," ungkap artis Meisya Siregar.