Film Baru BCL Bawa Ingatannya Kembali ke Masa Bacakan Dongeng Buat Noah Bareng Mendiang Ashraf

Kamis, 13 Februari 2025 | 08:30 WIB
Film Baru BCL Bawa Ingatannya Kembali ke Masa Bacakan Dongeng Buat Noah Bareng Mendiang Ashraf
Bunga Citra Lestari di XXI Plaza Senayan, Jakarta, Rabu (12/2/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Ceritanya dekat sekali. Aku masih termasuk dalam generasi orang tua yang bacakan buku buat Noah, dari dia bayi sampai dia remaja dan sibuk sendiri. Dari kecil kebiasaan Noah sebelum tidur dibacakan cerita. Kadang aku, almarhum Ashraf dan juga ibunya Ashraf suka mendongeng buat Noah," kenang Bunga Citra Lestari.

Kendala yang Bunga Citra Lestari rasakan cuma bagian saat dirinya harus memainkan fantasi di tengah proses dubbing.

"Untuk menggambarkan itu lumayan brainstorming sama vocal director. Intonasinya seperti apa, suaranya bagaimana. Itu kami harus bisa gambarkan sendiri di kepala," papar Bunga Citra Lestari.

Bunga Citra Lestari di XXI Plaza Senayan, Jakarta, Rabu (12/2/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Bunga Citra Lestari di XXI Plaza Senayan, Jakarta, Rabu (12/2/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

Ditambah lagi, ada perbedaan karakter juga antara Bunga Citra Lestari sebagai ibu di kehidupan nyata, dengan apa yang ia perankan di film animasi.

"Kalau aku lebih nyeleneh, cuek. Kalau ibu Don ini lebih care karakternya. Secara aku lebih tomboy, kalau ibu Don lebih wise, keibuan," terang Bunga Citra Lestari.

Namun secara garis besar, Bunga Citra Lestari tetap menikmati keterlibatannya di penggarapan film Jumbo. "Happy lah, bangga," pungkasnya. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI