Ridwan Kamil Cuma Bantah Punya Anak dari Lisa Mariana, Bukti Chat dan Video Call Diduga Sahih

Kamis, 27 Maret 2025 | 13:28 WIB
Ridwan Kamil Cuma Bantah Punya Anak dari Lisa Mariana, Bukti Chat dan Video Call Diduga Sahih
Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Saat ini RK tengah tersandung isu perselingkuhan dengan Lisa Mariana. [Dok. Antara]

Dalam pesan tersebut, tampak Lisa Mariana meminta pertolongan pada Ridwan Kamil saat dia tengah hamil pada September 2021 lalu.

Selain itu, dia juga mengunggah foto tengah video call dengan lelaki berkacamata yang diduga Ridwan Kamil.

Lisa Mariana. [Instagram]
Lisa Mariana. [Instagram]

"Sebelum tahu aku hamil, di-chat setiap hari dia (Ridwan Kamil) ngejar-ngejar, pas sudah tahu, slow response. Di DM baku, di Telegram mah mesra.. Muakkk! Ini chat kalau enggak salah aku lagi sakit kontraksi atau apa gitu," kata Lisa Mariana dalam unggahan Story Instagram-nya, Rabu (26/3/2025).

Adapun model majalah dewasa tersebut juga mengaku selama ini menutupi borok perselingkuhannya dengan Ridwan Kamil karena didesak sang pejabat.

Lisa Mariana setuju bungkam dengan syarat Ridwan Kamil wajib menafkahi anaknya hingga dewasa.

Namun belakangan ini, mantan gubernur Jawa Barat tersebut menyetop semua fasilitas dan sulit dihubungi hingga Lisa Mariana memutuskan membongkar perselingkuhan ini.

"Kala itu saya dipaksa ajudannya untuk tanda tangan surat yang menyatakan saya berbohong atau merekayasa. Tim ke rumah saya lebih dari empat orang kala itu," ungkapnya.

"Akhirnya ibu saya menyetujui untuk menandatangani surat tersebut. Dan dia (Ridwan Kamil) berjanji untuk bertanggung jawab atas anak saya sampai selesai pendidikan (kuliah). Nyatanyaaa?" tambah Lisa.

Sekilas tentang Lisa Mariana

Baca Juga: Istri Ridwan Kamil Sempat Berucap Tak Mau Diduakan Suami

Lisa Mariana adalah seorang model majalah dewasa yang dikenal melalui berbagai aktivitasnya di industri hiburan.

Ia memiliki akun Instagram dengan nama pengguna @lisamarianaaa, yang memiliki lebih dari 628 ribu pengikut. Di platform tersebut, Lisa sering membagikan foto-foto terkait karier modelingnya.

Lisa Mariana. [Instagram @lisamarianaaa]
Lisa Mariana. [Instagram @lisamarianaaa]

Lisa juga pernah tampil dalam berbagai media, termasuk sesi wawancara dan pemotretan.

Salah satunya adalah video "Studio Talk with Sagami Idol Indonesia January 2020" yang diunggah di YouTube, di mana ia berbicara tentang pengalamannya sebagai model dan pandangannya terhadap industri hiburan di Indonesia.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI