Belum lagi, bunga Lily of the Valley tidak memiliki usia yang lama sehingga memerlukan perawatan lebih hati-hati dari florist.
Penggunaan bunga Lily of the Valley untuk kue ulang tahun anak Raffi dan Nagita diduga berkaitan dengan nama, yaitu Lily.
Meski lebih dikenal dengan Lily, nama lengkap adik Rafathar dan Rayyanza ini begitu cantik.
Terkuak dalam unggahan di Instagram, nama lengkap Lily adalah Ranaima Malika Raudhia Andara.
Melalui unggahan yang sama, Raffi Ahmad turut memberikan ucapan ulang tahun spesial untuk Lily.
"Selamat ulang tahun, anakku. 'Ranaima Malika Raudhia Andara' / 'Lily'," tulis Raffi Ahmad sebagai pembuka.
Suami Nagita Slavina ini menganggap kehadiran Lily sebagai kebahagiaan dalam hidupnya.
Termasuk ketika menyaksikan pertumbuhan sang buah hati setiap harinya.
"Setiap hari bersamamu adalah petualangan yang luar biasa. Melihatmu tumbuh dan belajar hal-hal baru membuat hatiku penuh kebanggaan," tulis Raffi Ahmad.
Baca Juga: Deretan Fashion Lebaran Nagita Slavina: Harga Selangit, Tak Ada Katun Bolong?
"Kamu adalah kebahagiaan terbesar dalam hidupku," sambungnya kemudian.