"Pekerjaan juga lebih berat satu provinsi, tiap provinsi 4 orang. Sekarang ada 152 dibagi empat tuh," kata Komeng.
Oleh karena itu, Komeng mengusulkan agar jumlah anggota DPD RI diperbanyak dalam periode pemerintahan mendatang untuk memudahkan urusan pekerjaan.
"Tetap aja menurut saya itu kurang. Kalau mau, tergantung penduduk. Kalau penduduknya banyak, lebihin anggotanya," kata Komeng.
Cuplikan unggahan video curahan hati Komeng soal biaya kampanye pada Pemilu 2024 ini mendapat atensi sebanyak 519,3 ribu jumlah tayangan.
"Komeng mengaku cuma habis puluhan juta rupiah untuk dana kampanye pemilihan anggota DPD RI," tulis akun TikTok @podcastviralll, dikutip pada Senin (14/4/2025).
Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian netizen tampak salah fokus dengan gaya bicara Komeng yang serius.

"Dari ngomong kayaknya ini bukan Komeng yang gua kenal deh," tulis seorang netizen.
"Baru kali ini saya lihat serius ngomongnya," kata netizen lain.
"Pas gini serius, pas ditanya wartawan ngelawak," ujar netizen yang lainnya.
Baca Juga: Nyawa Rakyat Melayang Gegara Antre Gas, Banyolan Komeng soal Kelangkaan LPG 3 Kg Dicap Nirempati
Untuk informasi tambahan, Komeng sebelumnya mendapat kritik menohok gara-gara melempar komentar bernada guyonan soal kelangkaan gas LPG 3 kilogram.