Suara.com - Morgan Oey kembali menyapa penggemar lewat film Pengepungan di Bukit Duri yang tayang mulai Kamis (17/4/2025).
Dalam film garapan Joko Anwar tersebut, Morgan akan berperan sebagai guru.
Selain Pengepungan di Bukit Duri, sederet film Morgan Oey berikut ini bisa ditonton melalui OTT.
1. Pengepungan di Bukit Duri (2025)

Morgan Oey berperan sebagai guru bernama Edwin dalam film Pengepungan di Bukit Duri yang sedang tayang di bioskop.
Film yang berlatar tahun 2027 ini menceritakan Edwin yang menghadapi rasisme sekaligus kenalakan remaja di SMA tempatnya mengajar.
2. Suami yang Lain (2024)

Morgan Oey menjadi lawan main Acha Septriasa dalam film Suami yang Lain, tayang di OTT Vidio.
Film yang disutradarai John de Rantau tersebut mengisahkan rumah tangga Danan (Morgan) dan Olivia (Acha) yang tak kunjung dikaruniai keturunan, lalu muncul Jordy (Omar Daniel) sebagai orang ketiga.
3. Mertua vs Menantu (2022)

Sedangkan di film Mertua vs Menantu yang tayang di Prime Vidio, Morgan Oey berperan sebagai Risyad.
Film garapan Pritagita Arianegara ini menceritakan Bianca (Velove Vexia) istri Risyad yang tak akur dengan sang mertua, Ibu Hany (Ira Maya Sopha).
Baca Juga: Review Film Sweet 20: Keajaiban yang Bikin Nenek Jadi Gadis Muda Lagi
4. Will (2021)

Sebelum Pengepungan di Bukit Duri, Morgan Oey telah membintangi film drama-aksi-thriller berjudul Will yang digarap KlikFilm Production.