Cuma Duduk Ngobrol Semeja dengan Niko, Paula Verhoeven Langsung Dituduh Selingkuh Oleh Baim Wong

Selasa, 22 April 2025 | 16:01 WIB
Cuma Duduk Ngobrol Semeja dengan Niko, Paula Verhoeven Langsung Dituduh Selingkuh Oleh Baim Wong
Paula Verhoeven (Instagram/@paula_verhoeven)

Suara.com - Paula Verhoeven akhirnya berusaha membela diri setelah dituduh dan dinyatakan terbukti selingkuh oleh juru bicara Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Secara umum ketika menjadi bintang tamu podcast Youtube Deddy Corbuzier, Alvon Kurnia Palma sebagai kuasa hukum Paula Verhoeven mengungkapkan seseorang bisa dinyatakan selingkuh ketika ada bukti berhubungan badan dengan lawan jenis.

Bukti tersebut pun sempat dipertanyakan dalam sidang perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven.

Alvon mengungkapkan kliennya tidak dalam kondisi gugup dan duduk berjauhan dengan laki-laki yang dituding sebagai pihak ketiga dalam rekaman CCTV yang ditunjukkan oleh Baim Wong.

"Kalau pendekatan secara umum itu definisi selingkuh ada hubungan badan. Itu di dalam persidangan di tanyain, dia bilang Paula masuk ke kamar itu nggak kelihatan gugup," ujar Alvon Kurnia Palma sambil memperagakan jarak duduk Paula Verhoeven dan lelaki tersebut dalam podcast Youtube Deddy Corbuzier, Selasa (22/4/2025).

Selain posisi duduknya yang jauh, Paula Verhoeven juga mengatakan dirinya dan laki-laki bernama Niko tersebut masih mengenakan baju dalam rekaman CCTV tersebut.

"Posisi duduknya jauh, lengkap masih pakai baju," ujarnya.

Karena itu, Paula Verhoeven bingung hal tersebut dijadikan sebagai bukti perselingkuhannya.

Namun, ibu 2 anak ini mengaku sempat menanyakan sejauh mana pemahaman Baim Wong soal perselingkuhan.

Baca Juga: Ayu Aulia Bongkar Chat Revelino Tuwasey ke Lisa Mariana Soal Anak, Ridwan Kamil Diuntungkan

Rupanya, aktor 43 tahun itu beranggapan Paula Verhoeven yang berbincang dengan Niko ketika duduk dalam satu meja makan itu sudah dianggap sebagai selingkuh.

"Kita juga gak tahu ya mas pemikiran dari pihak sana, perselingkuhan itu seperti apa. Karena kemarin sempat dibahas juga dengan kita berbicara dengan lawan jenis satu meja makan aja dibilang saya perselingkuhan, bukan muhrim," ujar Paula Verhoeven.

Karena itu, model asal Semarang ini mengakui kala itu dirinya memang belum banyak belajar soal cara berhubungan dengan lawan jenis dalam Islam.

Selain itu, Paula Verhoeven juga beranggapan rumah tangganya dengan Baim Wong dulu tak menerapka prinsip yang tak boleh bersentuhan dengan lawan jenis.

Paula Verhoeven (Instagram/paula_verhoeven)
Paula Verhoeven (Instagram/paula_verhoeven)

"Ya saya mengakui juga sih saya banyak salah, saya belajar Islam juga baru ya. Jadi memang di waktu itu memang rumah tangga kita bukan rumah tangga yang kalau ketemu lawan jenis begini (tidak bersentuhan)," jelas Paula Verhoeven.

Bahkan, Paula Verhoeven mengatakan Baim Wong pun sering ngobrol santai dengan lawan jenis sampai bersentuhan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI