Tayang Besok, Ini 5 Hal yang Bikin Weak Hero Class Season 2 Wajib Ditonton!

Kamis, 24 April 2025 | 18:51 WIB
Tayang Besok, Ini 5 Hal yang Bikin Weak Hero Class Season 2 Wajib Ditonton!
Weak Hero Class Season 2 (Netflix)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah sukses besar dengan musim pertamanya, Weak Hero Class akhirnya resmi kembali.

Musim kedua dari drama aksi sekolah yang diadaptasi dari webtoon populer Yakhan Youngwoong ini dijadwalkan tayang perdana pada Jumat, 25 April 2025.

Antusiasme penggemar pun langsung meledak setelah teaser perdananya dirilis di Instagram.  Cuplikan singkat itu memperlihatkan sekilas transformasi karakter utama dan ketegangan konflik baru yang bakal hadir di season ini.

Banyak warganet yang langsung menyuarakan rasa tidak sabar mereka untuk kembali menyaksikan aksi Yeon Si Eun, sang jagoan tak terduga.

Nah, sebelum kamu menekan tombol play di episode pertama musim terbaru ini, yuk simak dulu lima alasan kenapa kamu wajib banget nonton Weak Hero Class Season 2. Spoiler: Bakal lebih intens dari sebelumnya!

1. Transformasi Total Yeon Si Eun

 Weak Hero Class Season 2 (Netflix)
Weak Hero Class Season 2 (Netflix)

Di season pertama, Yeon Si Eun (diperankan Park Ji Hoon) dikenal sebagai siswa kutu buku yang terlihat lemah dan lebih sering menjadi korban bullying. Tapi jangan salah, kecerdasannya dan kemampuannya membaca situasi menjadikannya sosok yang berbahaya.

Nah, di season kedua ini, Si Eun diprediksi bakal tampil beda total! Selain tetap mempertahankan sisi strategisnya, ia juga akan menunjukkan perkembangan fisik dan teknik bertarung yang jauh lebih matang. Dari teaser saja sudah kelihatan: Si Eun yang sekarang bukan lagi anak cupu yang bisa diremehkan.

2. Aksi Laga yang Lebih Brutal dan Strategis

Baca Juga: Park Ji Hoon Resmi Teken Kontrak dengan YY Entertainment

 Weak Hero Class Season 2 (Netflix)
Weak Hero Class Season 2 (Netflix)

Salah satu daya tarik utama dari Weak Hero Class adalah adegan laga yang intens, realistis, dan penuh strategi. Bukan sekadar adu jotos tanpa arah, setiap pertarungan di serial ini punya makna, motif, dan rencana di baliknya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI