Untuk urusan kulit wajah, Lisa Mariana mendapat endorsement untuk melakukan treatment mikroinjeksi DNA salmon di klinik kecantikan di Subang, Jawa Barat.
"Aku mau DNA salmon lagi," tulis Lisa Mariana membagikan pesan percakapan untuk perawatan kecantikan.
Sementara untuk urusan bentuk wajah, Lisa Mariana menekuni treatment face lipo dan buccal fat. Dia berharap, prosedur sedot lemak itu mampu membat wajahnya kembali berbentuk V seperti tahun 2021.
"Ini masih bengkak setelah face lipo dan buccal fat di Dermetic, tapi hasilnya bagus banget. Recovery-nya itu kurang lebih satu sampai dua Minggu, dan itu bakal balik lagi, v-shape lagi, balik lagi ke wajah di tahun 2021," kata Lisa Mariana.
Belum lama ini, Lisa Mariana berupaya menurunkan berat badannya secara instan dengan tindakan operasi bariatrik atau belah lambung.

"Ketemu sama dokter, ini kita mau operasi tindakan apa nih, dok?" kata Lisa Mariana. "Bariatrik," kata seorang dokter.
Lisa Mariana mengungkap, dirinya ingin menekuni tindakan operasi bariatrik supaya terhindar dari komentar miring warganet yang menyasar badannya.
"Operasi bariatrik, biar nggak di-bully netizen," tutur Lisa Mariana.
Adapun motif Lisa Mariana menekuni banyak perawatan kecantikan belakangan ini masih belum dapat diketahui. Meski begitu, dia berdalih Ridwan Kamil tak menepati janjinya membiayai perawatan kecantikan.
Baca Juga: Lisa Mariana Disuruh Ayu Aulia Bikin Video Syur Untuk RK: Dibayar Rp 100 Juta Nanti Dibagi 2
"Iya aku gemuk pasca melahirkan anak kedua lho mimin. Lagian akang janjinya mau kasih uang perawatan malah nggak dikasih," ujar Lisa Mariana.