Pengacara Baim Wong Tegaskan Paula Verhoeven Bukan Terbukti Zina: Dia Tak Taat Suami

Selasa, 29 April 2025 | 20:29 WIB
Pengacara Baim Wong Tegaskan Paula Verhoeven Bukan Terbukti Zina: Dia Tak Taat Suami
Paula Verhoeven - Baim Wong (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Berarti suaminya yag bersalah, kenapa dia ga mampu membimbing istrinya," komentar salah satu warganet.

"Emang suaminya ngasih contoh suami tidak durhaka," lanjut warganet yang lain.

"Suami juga ada lho yang durhaka," warganet lainnya turut membandingkan.

Istilah nusyuz atau durhaka ini mulanya viral usai disampaikan oleh pihak Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Istilah tersebut muncul ketika putusan perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven disampaikan ke publik.

Meski keputusan pihak pengadilan untuk menyampaikan isi putusan tersebut masih kontroversial hingga hari ini.

Ada yang menganggapnya sebagai hal yang diperbolehkan untuk dilakukan, sedangkan yang lain berbeda pandangan.

Salah satunya adalah pihak Paula Verhoeven yang mempertanyakan keabsahan dari penyampaian pihak pengadilan atas isi putusan perceraian kliennya dan Baim Wong.

Semenjak putusan tersebut disampaikan, Paula Verhoeven harus berhadapan dengan perselingkuhan yang dibenarkan oleh pihak pengadilan.

Baca Juga: Paula Verhoeven Disebut Idap HIV, Purnawirawan Jenderal Polisi Sebut Baim Wong Tak Manusiawi

Ibu dua anak ini pun tidak terima dan memutuskan melaporkan Majelis Hakim ke Komisi Yudisial demi masa depan anak-anaknya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI