Maia Estianty Tak Mau Hadiri Acara Resepsi Al Ghazali-Alyssa Daguise, Malah Dipuji Warganet

Ferry Noviandi Suara.Com
Kamis, 08 Mei 2025 | 15:11 WIB
Maia Estianty Tak Mau Hadiri Acara Resepsi Al Ghazali-Alyssa Daguise, Malah Dipuji Warganet
Maia Estianty. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Seperti diketahui, sebelumnya sempat heboh kalau Ahmad Dhani terlalu mengatur acara resepsi tersebut.
Bahkan kabarnya, Alyssa Daguise kurang suka karena sang calon mertua terlalu jauh ikut campur acara pernikahannya.

Dan tentu saja, warganet juga belum lupa kisah Maia Estianty dengan Mulan Jameela yang menjadi salah satu cerita paling menggemparkan pada 2008.

Seperti diketaui, Mulan Jameela adalah rekan duetnya di grup Ratu.

Namun hubungan tersebut hancur karena Mulan diduga menjadi orang ketiga dalam rumah tangga Maia-Dhani.

Kita ketahui, Ahmad Dhani telah menikah dengan Mulan Jameela dan dikaruniai dua anak: Safeea dan Muhammad Ali.

Sementara Maia Estianty bahagia atas pernikahannya dengan pengusaha ternama Irwan Mussry.

Atas sikap tersebut, Maia Estianty malah mendapat dukungan dari warganet.

Menurut sejumlah warganet, sikap dan tindakan Maia terhadap acara resepsi anaknya, sudah benar.

"Masih mengingat masa lalu bukan berarti belum move on ya gais, itu tandanya sakit hati Bunda Maia begitu dalam. Mungkin dia sudah memaafkan tapi tidak melupakan, dari pada pura-pura baik atau malah acuh pas di acara nanti, jadi bikin suasananya nggak enak mendingan nggak dateng. Itu pilihan yang sangat tepat," kata seorang warganet.

Baca Juga: Maia Estianty Tak Ada di Indonesia Saat Pernikahan Al Ghazali, Menghindari Ahmad Dhani dan Mulan?

"Dewasa banget Bunmai, keren. Sementara di pihak ayah Al terlalu ngatur sampai Allysa keliatan enggak nyaman banget. Gila sih jiwa kedewasaan seorang ibu best banget. Al-Alysa sangat beruntung punya ibu yang enggak terlalu ikut campur urusan pernikahan kalian," ujar warganet lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI