Belum Punya Anak Laki-laki, Krisjiana Baharudin Tak Paksa Siti Badriah Hamil Lagi

Minggu, 18 Mei 2025 | 16:23 WIB
Belum Punya Anak Laki-laki, Krisjiana Baharudin Tak Paksa Siti Badriah Hamil Lagi
Sibad dan Krisjiana nonton konser Bruno Mars (instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selain itu juga mengingat kondisi Krisjiana Baharudin yang sempat divonis mandul oleh dokter.

"Dokter bilang aku nggak akan punya anak. Karena sperma aku bukan di grade A tapi di B atau C gitu," kata Krisjiana Baharudin.

Tapi rupanya kuasa Allah lebih dahsyat dari vonis dokter. Tiga tahun menikah dengan Siti Badriah, pasangan ini dikaruniai anak, Xarena Zenata Denallie Baharudin.

"Punya Xarena itu anugerah yang luar biasa," kata Krisjiana Baharudin.

Krisjiana Baharudin berpikir, dirinya tidak akan mungkin lagi memiliki anak. "Habis itu aku mikir nggak akan bisa punya anak lagi," ucap aktor 30 tahun tersebut.

Tapi takdir berkata lain, setelah Xarena berusia tiga tahun, Siti Badriah kembali hamil. Bahkan kondisi ini tak direncanakan pasangan yang menikah pada Juli 2019 tersebut.

" Tiba-tiba, biduannya baru kurus, show, belum jadi duit lagunya, hamil," kata Krisjiana Baharudin.

Inilah yang kemudian membuat Krisjiana Baharudin lebih banyak bersyukur ketimbang menuntut.

Baginya, memiliki satu anak sudah luar biasa. Tapi Allah memberikan pasangan yang menikah pada Juli 2019 tersebut anak lagi.

Baca Juga: Siapa Orang Tua dr. Reza Gladys? Sesumbar Anak Orang Kaya, Kini Penjarakan Nikita Mirzani

"Satu juga sudah luar biasa, anugerah, apalagi dua," kata Krisjiana Baharudin.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI