"Mungkin mba nana bukan tipe orang yang mau nangis di depan umum, dan tidak mau orang liat bagaimana tangisnya tapi di belakang, ditempat yang sepi, me ringkih sendiri dengan tangisan yang perih sampai mata sembab dan memerah," komentar netizen lain.
"Guys di Islam tuh ada istilah dia belum sadar, kaya mimpi, rasa sakitnya masih ditahan oleh malaikat sampai penguburan selesai," tambah yang lainnya.
Bukan hanya tangisan, beberapa juga masih ada yang julid mengomentari kerudung Najwa Shihab.
Seperti diketahui, Najwa memang belum memutuskan untuk berhijab selama ini makanya dalam momen suami meninggal pun, dia hanya memakai kerudung seperti penampilannya yang biasa.
Diberitakan sebelumnya, Najwa Shihab memang tak ikut ke pemakaman sang suami di TPU Jeruk Purut, Cilandak Timur, Jakarta Selatan pada Rabu, 21 Mei 2025.
Alasannya karena prosesi pemakaman tersebut hanya dihadiri para laki-laki, sementara perempuan yang ingin berbelasungkawa dipersilahkan di rumah duka.
Kondisi terbaru Najwa pun sempat dibeberkan ayahnya, Quraish Shihab yang ditemui awak media di pemakaman.
Menurutnya, Najwa dalam kondisi baik-baik saja. Dia sudah menerima kenyataan dan tabah kalau suaminya sudah tiada.
"Pasrah, legawa, semua apa yang ditentukan Tuhan, itulah yang terbaik. Memang hati sedih, mata berlinang, tapi tidak pernah berucap kecuali apa yang diridhai Tuhan," beber sang ulama mantan Menteri Agama ini.
Baca Juga: Pesan Terakhir Ibrahim Sjarief Assegaf di Hati Deddy Corbuzier: Sebuah Kenangan Tak Terlupakan
Sebelumnya, Deddy Corbuzier juga sempat mengungkapkan kondisi Najwa ketika dia takziah ke rumah duka.
Najwa masih terus menangis meski tetap berusaha kuat dan menerima kenyataan.
Deddy pun hanya bisa memberikan semangat pada Najwa agar kuat dan bisa kembali seperti semula segera meski cobaannya berat.
Tambahan informasi, Ibrahim Assegaf meninggal dunia setelah mengalami pendarahan di otak dan membuatnya sempat terserang stoke.
Banyak rekan dekat yang dibuat kaget karena sebelumnya kondisi pria yang akrab disapa Baim itu bugar dan sehat.
Deddy bahkan menyebut keinginan Baim untuk naik gunung juga belum lama diutarakan.