Maia Estianty Unggah Foto Keluarga Harmonis di Nikahan Al Ghazali, Balas Sindiran Ahmad Dhani?

Yazir FIsmail Suara.Com
Rabu, 02 Juli 2025 | 15:04 WIB
Maia Estianty Unggah Foto Keluarga Harmonis di Nikahan Al Ghazali, Balas Sindiran Ahmad Dhani?
Maia Estianty bagikan foto bahagia setelah disindir Ahmad Dhani (Instagram)

Suara.com - Musisi sekaligus anggota DPR Ahmad Dhani kembali menjadi sorotan publik usai mengunggah sebuah video yang menampilkan kompilasi pernyataan dari mantan istrinya, Maia Estianty.

Video tersebut merupakan kumpulan potongan wawancara Maia Estianty di berbagai media, yang menurut Dhani berisi gibah hingga fitnah terhadap dirinya dan keluarga.

Unggahan video itu sontak menyita perhatian warganet. Banyak yang menganggap aksi Dhani ini sebagai bentuk sindiran dan pemantik perang baru terhadap mantan istrinya tersebut.

Apalagi, selama ini hubungan keduanya dikenal kerap memanas di ruang publik, meski sudah lama bercerai.

Belum diketahui secara pasti apa motif unggahan tersebut, namun sebagian netizen menduga Dhani merasa terganggu dengan beberapa pernyataan Maia yang menyangkut masa lalu mereka. Termasuk soal perpisahan dan masa kecil anak-anak mereka.

Gunakan Ceramah Ustaz Adi Hidayat, Ahmad Dhani Bela Mulan Jameela dari Tuduhan Maia Estianty. [YouTube]
Maia Estianty pamer foto keluargan bahagia [YouTube]

Hingga saat ini, Maia Estianty belum memberikan pernyataan langsung atau klarifikasi terkait video tersebut.

Namun, publik menduga Maia telah memberi respons tidak langsung melalui unggahan-unggahan terbarunya di Instagram.

Salah satu unggahan Maia yang mencuri perhatian adalah saat ia membagikan momen penuh haru dari pernikahan putra sulungnya, Al Ghazali, dengan Alyssa Daguise.

Dalam unggahan tersebut, Maia memamerkan foto keluarga yang memperlihatkan kebersamaan Al dan Alyssa dengan kedua orangtua masing-masing.

Baca Juga: 6 Kontroversi Ahmad Dhani, Terbaru Unggah Ucapan Maia Estianty yang Dianggap Gibah dan Fitnah

Maia tampak elegan berdiri di samping suaminya, Irwan Mussry, sementara di sisi lain, Alyssa didampingi oleh ayah dan ibunya.

Semua terlihat tersenyum bahagia dalam momen yang penuh kehangatan tersebut.

“Momen ini, kami bukan hanya melepas anak, tapi juga menerima keluarga baru. Semoga persaudaraan ini menjadi berkah, dan cinta anak-anak kita terus mengalir tanpa putus,” tulis Maia dalam keterangan unggahannya.

Tak hanya itu, Maia juga menuliskan rasa terima kasih kepada orang tua Alyssa yang telah menerima Al Ghazali sebagai bagian dari keluarga mereka.

Koleksi Jam Tangan Keluarga Maia Estianty (Instagram/maiaestiantyreal)
Maia Estianty pamer foto keluargan bahagia [YouTube]

“Terima kasih untuk Papa Richard Daguise dan Mama @risa_dewi sudah menerima dan menyayangi anak kami @alghazali7,” lanjut Maia.

Ia pun menyampaikan apresiasinya kepada sang menantu, Alyssa Daguise.

“Dan untuk @alyssadaguise terima kasih juga sudah menjadi cahaya hati AL Ghazali, menerima kekurangan dan kelebihannya,” tulisnya.

Di akhir kalimat, Maia menunjukkan kasih sayangnya sebagai seorang ibu, dengan harapan agar sang putra dapat menjadi suami yang membahagiakan.

“Semoga AL mampu meratukan kamu selalu. Aamiin. Love you,” pungkas Maia.

Unggahan penuh cinta tersebut pun dibalas langsung oleh Al Ghazali yang menyampaikan doa dan rasa syukurnya.

“Amin ya Rabb. Iya bunda, qabul. Bismillah,” tulis Al Ghazali dalam kolom komentar.

Beberapa publik figur turut memberikan komentar, salah satunya Angelina Sondakh yang menulis, “Congrat sis. Foto yang sangat bagus,” dalam bahasa Inggris.

Selain itu, warganet juga memberikan berbagai tanggapan. Sebagian besar memuji ketenangan Maia dalam menghadapi situasi panas yang melibatkan Ahmad Dhani.

Bahkan, ada netizen yang membandingkan ketenangan Maia dengan sikap Dhani yang dinilai “berisik”.

Ahmad Dhani [Instagram/ahmaddhaniofficial]
Maia Estianty pamer foto keluargan bahagia [YouTube]

“Di sini makin bersinar, di sana biarlah berkoar-koar. Kami segenap WNI sudah nyimak jejak digital dari usia remaja,” tulis seorang netizen.

“Kelas orang-orang mahal-mahal nih. Di sini Masya Allah, dihormati, dikagumi, disegani karena mereka memang pantas. Tidak ada sedikit pun aura kemiskinan,” sahut lainnya, menyindir pihak Dhani.

Sampai berita ini diturunkan, belum ada tanggapan lanjutan dari pihak Ahmad Dhani maupun Maia Estianty.

Namun unggahan-unggahan tersebut kembali memperlihatkan bagaimana dinamika hubungan keduanya masih menarik perhatian publik meski telah berpisah lebih dari satu dekade.

Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI