Suara.com - Kabar terbaru datang dari selebritas kontroversial Nikita Mirzani di tengah perseteruan melawan Reza Gladys.
Ia secara resmi mencabut gugatan wanprestasi yang sebelumnya dilayangkan terhadap Reza Gladys di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Keputusan ini disampaikan oleh kuasa hukum Nikita, Fahmi Bachmid, dalam sesi wawancara di kawasan Antasari, Jakarta, hari ini, Selasa, 15 Juli 2025.
"Saya kemarin mengajukan surat pencabutan terkait dengan adanya gugatan wanprestasi yang kami sampaikan ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan," ujar Fahmi.
Fahmi Bachmid menjelaskan bahwa langkah ini diambil setelah berdiskusi intensif dengan kliennya.
![Nikita Mirzani menghadiri sidang lanjutan kasus pemerasan terhadap Reza Gladys di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa, 8 Juli 2025. [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/07/08/98389-nikita-mirzani.jpg)
Menurut Fahmi, Nikita Mirzani meminta dirinya untuk lebih memprioritaskan penanganan perkara pidana yang sedang dihadapinya.
"Setelah saya berdiskusi dan berdialog dengan Nikita, Nikita minta saya fokus kepada perkara pidananya dulu," tambahnya.
Dalam situasi di mana terdapat dua persoalan hukum yang berbeda, Nikita dan tim kuasa hukumnya sepakat untuk menentukan skala prioritas. Perkara pidana dianggap lebih mendesak untuk ditangani.
"Di saat ada dua persoalan, maka kami harus mengambil sikap harus ada skala prioritas. Nah, skala prioritasnya ini adalah saya harus konsentrasi di perkara pidana," jelas Fahmi.
Baca Juga: Mediasi dengan Nikita Mirzani Gagal, Pengacara Reza Gladys: Ngapain Kami Layani Manusia Emosi?
"Sehingga kami ambil sikap, gugatan wanprestasi terhitung mulai kemarin, sudah saya sampaikan pencabutan. Kami konsentrasi untuk pembelaan di perkara pidana," sambungnya.
Surat pencabutan gugatan wanprestasi pun telah diterima oleh pihak pengadilan.
![Fahmi Bachmid, pengacara Nikita Mirzani ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Rabu, 28 Mei 2025. [Suara.com/Rena Pangesti]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/05/28/88000-fahmi-bachmid-pengacara-nikita-mirzani.jpg)
Fahmi Bachmid juga mengungkapkan jadwal sidang penetapan pencabutan gugatan.
"Suratnya sudah diterima. Insya Allah sidang (penetapan) untuk sidangnya itu hari Senin tanggal 21 (Juli), tetapi saya sudah menyampaikan surat pencabutan," paparnya.
Untuk diketahui, perseteruan Nikita Mirzani dan Reza Gladys berawal dari cerita pelaporan sang artis dan asistennya, Ismail Marzuki dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas tuduhan pemerasan pada 3 Desember 2024.
Dalam laporan Reza Gladys, Ismail Marzuki disebut meminta uang Rp5 miliar, sebagai kompensasi untuk Nikita Mirzani menghapus konten ulasan negatif produk skincare Glafidsya.