- Erin Taulany sindir Andre Taulany tak jantan karena sengaja mengumbar aib keluarga.
- Erin juga menyindir Andre yang memiliki gelar haji, tapi masih berkutat pada urusan duniawi.
- Erin meminta Andre untuk lebih banyak beribadah.
Suara.com - Konflik rumah tangga Andre Taulany dan Erin Taulany semakin memanas. Terbaru, muncul isi gugatan yang menyudutkan ibu tiga anak tersebut.
Erin Taulany menyebut, apa yang dituduhkan adalah fitnah. Bukan hanya sekadar membantah, ia juga menyindir Andre Taulany dengan status hajinya.
Dalam klarifikasinya, Erin tidak hanya membantah tudingan, ia juga menantang Andre Taulany menyelesaikan masalah dan tidak mengumbar aib keluarga ke publik.
"Selesaikan secara gentleman, dong! Barang siapa membuka aib keluarganya, sama saja membuka aib dirinya sendiri," tulis Erin di Instagram pada Jumat, 17 Oktober 2025.
Tak berhenti di situ, Erin Taulany juga menyindir Andre Taulany. Gelar haji, tapi masih berkutat pada urusan duniawi.
"Katanya Pak Haji, belajar agama lagi deh biar tidak sesat. Jangan hanya mengejar duniawi terus," katanya menyindir.
Karena itu, Erin Taulany meminta Andre untuk lebih banyak beribadah agar hati dan pikirannya menjadi lebih tenang.

Menurutnya, introspeksi diri adalah hal yang penting. Sebab tidak ada manusia yang sempurna di dunia ini.
"Luangkan sedikit waktu untuk belajar agama lagi, beribadah, pergi umrah, agar hati dan pikiran tidak panas. Introspeksi diri, bercerminlah, karena manusia tidak ada yang sempurna," lanjutnya.
Baca Juga: Erin Taulany Bantah Tudingan Hedon dan Boros di Gugatan Cerai Andre Taulany
Nasihat menohok tersebut menjadi penutup dari serangkaian kritik Erin Taulany terhadap Andre Taulany.
"Kesempurnaan hanya milik Tuhan Yang Maha Esa," tutur Erin Taulany.