Suara.com - Kabar hubungan Jefri Nichol dan Ameera Khan telah berakhir alias putus tengah menjadi pembicaraan di media sosial.
Salah satu warganet Malaysia mengungkap bahwa Kartini Noor Mohamed ibu Ameera Khan berhenti mengikuti akun Instagram Jefri Nichol.
"Semalam dekat TikTok nampak netizen indo tengah sedih Ameera Khan dengan Jefri Nichol putus," tulis akun Threads @nrlfhisml.
"Sampai mama Ameera pun dah unfollow IG Jefri. Aku sumpah ter-on mode kepoh," lanjutnya.
Dipantau Suara.com pada Rabu, 5 November 2025, ibu Ameera Khan dengan akun @noorkartini memang sudah meng-unfollow Instagram Jefri Nichol.
Kendati begitu, Jefri Nichol masih mengikuti akun Instagram ibu Ameera Khan.
Bukan hanya sang ibunda, Ameera Khan pun meng-unfollow Jefri Nichol, begitu pun sebaliknya.
Oleh sebab itu, dugaan hubungan Jefri Nichol dan Ameera Khan berakhir semakin menguat.
Menanggapi dugaan tersebut, warganet kembali membahas betapa bucinnya mereka saat berpacaran.
Baca Juga: Film Animasi Merah Putih Kena Cibir, El Rumi Menang TKO Atas Jefri Michol
Jefri Nichol mengungkap tak pernah mematikan teleponnya dengan Ameera Khan lantaran keduanya menjalani hubungan jarak jauh Indonesia-Malaysia.

"The love bombing is real. Cepat sangat putusnye," sindir akun @farahiw***.
"Ahahahaha lagian seekor Jefri mah akan lama banget seriusnya. Don't hope too much," sahut akun @anopacaroph***.
"Ameera terlalu princess mana mau diajak makan di kaki lima di indo, jepri terlalu apa adanya. Pingin sekali-sekali mereka makan di pinggir jalan makan lalapan kah, mana ada, yang ada malah nongkrong di cafe fancy kalo diliat di Ig story sih," kata akun @_lahli***.
"Sia-sia je 24h otp (24 jam telepon)," balas akun @a1r***.
Untuk diketahui, Jefri Nichol dan Ameera Khan mulai mempublikasikan hubungan mereka pada Januari 2025.