Suara.com - Aktor laga Iko Uwais dipastikan absen dalam acara Bahkan Voli 3 yang seharusnya menjadi salah satu wakil dari tim The Actors.
Ajang sportainment itu sebelumnya akan kembali mempertemukan dua tim populer, The Actors dan The Musicians yang dijadwalkan berlangsung di Mahaka Square, Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada 15 November 2025 mendatang.
Ketidakhadiran Iko bukan tanpa alasan. Bintang film The Raid itu diketahui tengah menjalani proses syuting film di London, Inggris.
Melalui unggahan video di media sosial yang dibagikan akun Vindes, Iko menyampaikan permohonan maafnya kepada rekan-rekan dan para penggemar yang menantikan kehadirannya.
“Assalamualaikum, mohon maaf teman-teman, enggak bisa gabung untuk pertandingan nanti di Bahkan Voli 3,” ujar Iko dengan nada penuh penyesalan pada Sabtu (8/11/2025).
Meski tak bisa hadir, Iko tetap memberikan dukungan semangat untuk timnya, The Actors.
“Pokoknya semangat buat teman-teman The Actors, kalah menang jangan khawatir, biasa. Yang penting adalah satu, menang,” tambahnya dalam video tersebut.
Iko juga menegaskan bahwa ketidakhadirannya semata-mata karena urusan pekerjaan yang bentrok dengan jadwal pertandingan tersebut.
“Pokoknya mohon maaf banget enggak bisa gabung karena ada kerjaan yang harus dikerjain dengan waktu yang bersamaan,” ujarnya.
Baca Juga: Uwais Pictures Perkenalkan 'Timur' Lewat Teaser: Film Laga yang Penuh Luka dan Perlawanan
Suami Audy Item itu berharap bisa mendapatkan kesempatan lagi di lain waktu untuk kembali bertanding voli yang diadakan Vindes.
“Insya Allah kalau ada di pertandingan selanjutnya, kalau Vindes ngundang lagi, gass,” tutupnya.
Unggahan tersebut juga menunjukkan percakapan Iko dengan rekan-rekan aktor lainnya yang kecewa atas absennya Iko.

Namun Iko berjanji akan mencari aktor pengganti dirinya yang bisa ikut bertanding di Bahkan Voli 3 mendatang.
Absennya Iko Uwais di Bahkan Voli 3 juga membuat penggemar kecewa. Namun beberapa netizen memberikan masukan siapa aktor yang kira-kira cocok menggantikan Iko.
“Dion Wiyoko, please,” tulis akun @agust***.