Saking Bencinya, Lee Kwang Soo Ngaku Ingin Ludahi Naskah The Manipulated

Yohanes Endra Suara.Com
Minggu, 09 November 2025 | 20:30 WIB
Saking Bencinya, Lee Kwang Soo Ngaku Ingin Ludahi Naskah The Manipulated
Lee Kwang Soo (Disney+)

Suara.com - Lee Kwang Soo, aktor Korea yang dikenal lewat sisi humornya dalam variety show kini tampil dalam wajah yang sangat berbeda.

Ia mengejutkan publik saat muncul dengan karakter yang diperankannya dalam serial thriller baru, The Manipulated.

Di The Manipulated, Lee Kwang Soo berperan sebagai Baek Do Kyung, seorang klien VIP yang kaya raya dan berpengaruh, sosok yang memegang kunci atas kasus besar yang dialami tokoh utama Tae Joong.

Lee Kwang Soo pun mengejutkan publik saat mengungkap betapa membencinya ia terhadap karakter yang diperankannya tersebut.

"Naskah (The Manipulated) berisi adegan-adegan yang belum pernah saya lihat sebelumnya, dan saya penasaran bagaimana adegan-adegan itu akan diwujudkan," ungkap Lee Kwang Soo melansir potongan video yang diunggah oleh akun TikTok @angelinamt05.

"Saat pertama baca naskahnya, rasanya pengin meludahinya. Ini karakter paling menyebalkan yang pernah saya mainkan. Setiap kali membaca bagiannya, saya kesal dan marah," lanjut Lee Kwang Soo.

Meski merasa sebal dengan karakter yang diperankannya, rupanya Kwang Soo berusaha maksimal agar penonton benar-benar terbawa perasaan saat melihat aktingnya.

"Saya ingin memastikan penonton merasakan kejijikan yang sama," kata mantan bintang Running Man tersebut. 

Baca Juga: Sinopsis The Manipulated, Proyek Baru D.O. EXO Gandeng Ji Chang-wook

Pernyataan Lee Kwang Soo ini didukung oleh sang sutadara, Park Shin Woo.

"Bae Do kyung yang diperankan Lee Kwang Soo merupakan karakter yang tidak akan pernah terbayangkan diperankan oleh aktor lain. Bahkan, Lee Kwang Soo merupakan harta karun drakor The Manipulated dan ia memiliki kekuatan untuk membuat dialog yang biasa-biasa saja terasa istimewa seperti yang ia lakukan pada karakter Bae Do Kyung ini," tutur sutradara drakor The Manipulated, Park Shin Woo.

Sinopsis The Manipulated

The Manipulated
The Manipulated

The Manipulated merupakan drakor bergenre thriller kriminal yang dijadwalkan tayang perdana pada 5 November 2025 secara eksklusif di Disney + Hotstar.

Ditulis oleh Oh Sang Ho, drakor ini diadaptasi dari film Fabricated City besutan Park Kwang Hyun yang tayang pada 2017 lalu.

Drama The Manipulated menceritakan dendam seorang pria bernama Tae Joong (Ji Chang Wook) yang masuk penjara karena menjadi korban salah tangkap dari sebuah kasus kejahatan. 

Tidak tanggung-tanggung, ia dituduh memperkosa dan membunuh seorang perempuan yang bahkan tak pernah ia kenal sebelumnya.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI