Apa Agama King Aloy Sekarang? Gara-Gara Hadiah dari Deddy Corbuzier Jadi Terungkap

Ferry Noviandi Suara.Com
Sabtu, 15 November 2025 | 16:30 WIB
Apa Agama King Aloy Sekarang? Gara-Gara Hadiah dari Deddy Corbuzier Jadi Terungkap
Agama Aloy sekarang? (Instagram)

Suara.com - Mendengar nama King Aloy tentu yang terbesit adalah sosok unik sekaligus nyentrik yang tak jauh dari dunia malam.

Laki-laki bernama asli Aldy Renaldy memang sangat lekat dengan dunia malam karena profesinya sebagai DJ.

Dia bahkan pernah menjadi Brand Ambassador Hollywings Group.

Tak hanya berpenampilan nyentrik, Aloy juga dikenal sebagai sosok humoris saat menjadi konten kreator.

Ini terlihat saat bergabung dalam acara live streaming Marapthon bersama Reza Arap.

Semakin dikenal publik, Mister Aloy laris manis menjadi bintang tamu beberapa podcast.

Terbaru dia berbincang dengan Praz Teguh di konten Pojok Terminal. Tak disangka, Aloy blak-blakan tentang agama yang dianutnya.

Ini setelah dia membuka sebuah hadiah dari Deddy Corbuzier yang isinya peci dan sarung.

Baca Juga: Perjalanan Spiritual Aloy: Pernah Anut 3 Agama, Berencana Umrah Tahun Depan

Apakah Aloy beragama Islam?

Ternyata benar Aloy mengakui beragama Islam selama ini.

"Kan selalu saya bilang, Cinta Alam. China tapi Islam," ujar Aloy di konten "Pojok Terminal" yang dibagikan pada Kamis, 13 November 2025.

Mister Aloy (Instagram/mister.aloy)
Mister Aloy atau King Aloy rupanya beragama Islam sejak lama. [Instagram/mister.aloy]

Meski dirinya ternyata bukan Islam sejak lahir. Keluarganya juga bukan muslim dari dulu melainkan mualaf.

Pria 27 tahun ini baru memeluk Islam setelah besar dan itu karena ikut ibunya menjadi mualaf.

"Saya ngikutin mami. Karena kartu keluarga kan ngikutin mami, pindah ke (agama) Islam," jelasnya.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI