Sinopsis Film Tazza 4, Byun Yo Han Siap Jadi Raja Poker Penuh Dendam

Ferry Noviandi Suara.Com
Senin, 15 Desember 2025 | 19:30 WIB
Sinopsis Film Tazza 4, Byun Yo Han Siap Jadi Raja Poker Penuh Dendam
Sinopsis film Tazza 4. (Instagram/cjenmmovie dan byunyohan_official)

Suara.com - Penggemar film Korea bertema intrik dan perjudian siap menyambut sekuel yang telah lama dinantikan. 

Franchise film populer Tazza yang dikenal berkat ceritanya tentang permainan kartu tradisional Korea, Hwatu akhirnya umumkan kabar terbaru.

Tim produksi baru saja mengumumkan jajaran pemeran utama untuk musim keempatnya, Tazza 4, pada Senin (15/12/2025).

Film ini telah meraih sukses besar di setiap musimnya, menawarkan kombinasi ketegangan psikologis, aksi, dan pengkhianatan di meja judi. 

Musim terbaru menjanjikan taruhan yang lebih tinggi dan intrik yang lebih gelap. Berikut sinopsis Tazza 4 lengkap dengan jajaran pemeran utamanya.

1. Sinopsis Tazza 4

Sinopsis Film Tazza 4.
Sinopsis Film Tazza 4.

Plot utama Tazza 4 akan berfokus pada karakter Jang Tae Young yang diperankan oleh aktor yang sedang ramai dibicarakan yaitu Byun Yo Han

Tae Young awalnya adalah pemilik bisnis poker yang sukses, namun hidupnya jatuh ke jurang kehancuran akibat pengkhianatan yang tak terduga. 

Sahabat dekatnya sendiri, Park Tae Young yang diperankan oleh Roh Jae Won, mengambil semua yang dimilikinya.

Konflik memuncak ketika kedua mantan sahabat ini bertemu lagi dalam perjudian skala global yang tidak hanya mempertaruhkan uang, tetapi juga nyawa. 

Baca Juga: 6 Drama Byun Yo Han, Uncle Samsik Jadi Awal Cinlok dengan Tiffany Young

Ketegangan semakin meningkat dengan masuknya karakter baru, Kaneko (diperankan oleh Ayaka Miyoshi).

Ia adalah seorang kepala divisi dari perusahaan yang memiliki dukungan kuat dari organisasi Yakuza. 

Kaneko menunjukkan ketertarikannya pada bisnis poker yang dijalankan Jang Tae Young dan Park Tae Young, menambah lapisan bahaya dan intrik internasional pada alur cerita.

2. Daftar Pemeran Tazza 4

Sinopsis Film Tazza 4.
Sinopsis Film Tazza 4.

Pada pengumuman resminya, CJ ENM merilis daftar pemeran yang akan membintangi Tazza 4.

Selain menjadi comeback Byun Yo Han yang sedang ramai dibicarakan karena kabar pernikahannya dengan Tiffany SNSD.

Byun Yo Han akan memerankan karakter utama yaitu Jang Tae Young yang siap membalas dendam.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI