Dikaitkan dengan Buku Aurelie, Roby Tremonti Nangis-Nangis Minta Diundang ke Podcast Denny Sumargo

Sumarni Suara.Com
Selasa, 13 Januari 2026 | 15:34 WIB
Dikaitkan dengan Buku Aurelie, Roby Tremonti Nangis-Nangis Minta Diundang ke Podcast Denny Sumargo
Roby Tremonti (YouTube)

Sembari berlinang air mata, Roby mengaku tidak ada niat menjatuhkan Aurelie dengan permintaannya tersebut.

Ia hanya ingin diberi kesempatan untuk bicara, membersihkan nama baik dirinya dan keluarga.

"Kalau om Denny Sumargo melihat ini, tolong saya. Saya tidak ada niat menjatuhkan Aurelie," isak Roby.

"Saya hanya ingin nama baik saya selama 16 tahun ini pulih, saya harus bekerja," tandasnya.

Sebagai informasi, Aurelie Moeremans memang tengah menjadi perbincangan publik setelah merilis memoar berjudul 'Broken Strings: Fragments of a Stolen Youth'.

Dalam buku terbarunya tersebut, Aurelie Moeremans secara berani mengungkap masa remajanya yang pahit karena menjadi korban grooming mantan kekasihnya yang kala itu sudah berusia 29 tahun.

Dalam buku itu pula, Aurelie mengaku menjadi korban manipulasi, kontrol dari pelaku tersebut dan kemudian secara perlahan menyelamatkan dirinya.

Aurelie
Aurelie

Hubungan Aurelie dan Bobby dikisahkan berawal dari pendekatan yang terlihat caring, namun berubah menjadi kontrol penuh, kekerasan fisik seperti diludahi dan dianiaya, hingga penyebaran foto pribadi yang diambil secara paksa.

Cerita kemudian berlanjut di mana keduanya menjalin hubungan.

Baca Juga: Mimpi Jadi Puteri Indonesia Kandas karena Keinginan Pacar: Kisah Kelam Aurelie Moeremans Terungkap

Bobby juga mulai memisahkan Aurelie dari realitas di sekelilingnya. Mulai dari mengontrol cara Aurelie berpakaian, dan membatasi diri dari komunikasi dengan orang luar.

Alhasil, Aurelie menjadi seperti terisolasi dan berada di bawah pengawasan dan cengkraman Bobby. Hal itu pun berangsur-angsur menciptakan toxic relationship.

Kontributor : Anistya Yustika

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI