Suara.com - Hubungan Jennifer Coppen dengan mantan mertuanya, Yaowaret Prawat alias Yaya, kembali disorot.
Dalam video live yang dibagikan ulang akun Instagram @playitsafebabydaily, Yaya membicarakan soal Kamari memanggil Justin Hubner dengan sebutan 'Papa'.
"Kamari bisa memanggil Justin 'Papa'. Itu normal," komentar Yaya dalam video yang dibagikan pada Senin, 26 Januari 2026.
"Kalau dia merasa baik, kalau dia merasa dicintai, kalau dia dihargai, dan kalau dia merasa Justin papanya buat dia, dia bisa (memanggilnya Papa)," ibu mendiang Dali Wassink ini.
Kamari yang memanggil Justin Hubner 'Papa' dapat dipahami Yaya lantaran ia pun punya ayah sambung.
"Yaya juga punya Papa di Bangkok karena aku menghargai dia. Tapi Yaya punya satu ayah. Ayahku cuma satu yang membuat ibuku hamil," terangnya sambil terkekeh.
Kendati tak masalah Kamari akan segera punya papa sambung, Yaya menegaskan bahwa ayahnya hanya Dali Wassink.
"Jadi kamu sekarang mengerti? Nggak ada yang namanya ayah baru. Meskipun Jennifer menikah dengan Justin, Justin bukan ayah dari Kamari. Ini realitanya," tutup Yaya.
Baca Juga: Justin Hubner Bikin Assist Bantu Fortuna Sittard Comeback, Pelatih Beri Pujian
Pernyataan Yaya tampaknya menyinggung Jennifer Coppen hingga memberikan penjelasan panjang lebar melalui TikTok.
Sambil membagikan video Justin Hubner sedang mengasuh Kamari, Jennifer Coppen menegaskan akan memiliki keluarga baru.
"Kenyataannya adalah, suka atau tidak, Justin adalah dan akan menjadi ayah tiri Kamari di masa depan, dan orangtuanya juga adalah nenek dan kakek Kamari," tegas Jennifer Coppen.
Lebih lanjut, Jennifer Coppen berharap orang-orang berhenti membicarakan hidupnya dan Kamari bersama Justin Hubner.
Sebagai ibu Kamari, Jennifer Coppen menegaskan ia paling tahu apa yang terbaik untuk sang putri.
"Dibutuhkan pria yang kuat untuk menerima anak orang lain dan bertanggung jawab atasnya. Mereka telah memilih untuk mencintai anak orang lain seperti anak mereka sendiri," jelas Jennifer Coppen.