Tidak Bisa Mudik, Ini Tips Asyik Lebaran Di Rumah Anti Bosan dari Satgas

Senin, 10 Mei 2021 | 20:51 WIB
Tidak Bisa Mudik, Ini Tips Asyik Lebaran Di Rumah Anti Bosan dari Satgas
Jalin Silaturahmi di Tengah Pandemi, Lebaran di Rumah Aja. (Suara.com/ Dendi Afriyan)

Suara.com - Lebaran di tengah pandemi Covid-19 memang tidak ideal. Pertemuan dengan keluarga dibatasi, bahkan pemerintah melarang masyarakat untuk mudik dan lebaran di rumah saja.

Namun, itu bukan berarti Anda wajib menghabiskan lebaran dengan kebosanan. Satgas Covid-19 sub bidang relawan memberikan tips asyik lebaran di rumah saja. Seperti apa?

Satuan Tugas Penanganan Covid-19 telah menerbitkan Surat Edaran (SE) tentang larangan mudik Lebaran Nomor 13 Tahun 2021. Ditujukan bagi semua masyarakat pada saat momen Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah, dan berlaku 6-17 Mei 2021.

Sedangkan implementasinya, petugas akan melakukan razia SIKM (Surat Izin Keluar Masuk) di beberapa jalur mudik seperti di pintu kedatangan, perbatasan kota besar, titik pengecekan, dan titik penyekatan.

Pelanggaran terhadap SE tadi akan dikenakan sanksi denda, sanksi sosial, kurungan dan/atau pidana sesuai peraturan perundang-undangan.

Untuk perjalanan dinas luar kota wajib dibekali SIKM dari pejabat setingkat eselon II jika PNS, BUMN/BUMD, TNI-Polri; dari pimpinan perusahaan jika swasta; dari kepala desa/lurah jika pekerja informal dan masyarakat umum.

Namun Anda tidak perlu khawatir, dikutip melalui akun instagram @satgas.relawan ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan agar bisa tetap merayakan hari raya Idul fitri dirumah saja yang menyenangkan dan tidak membosankan.

Pertama adalah Anda bisa menggunakan layanan internet dan streaming untuk menyiarkan pengumuman penting dan pelayanan keagamaan. Kedua adalah hindari makan di tempat umum.

Ketiga adalah jika berbelanja, hindari pasar yang ramai dan selalu menjaga jarak. Dan yang terakir adalah pastikan untuk tidak mencicipi makanan di pasar atau supermarket.

Baca Juga: Libur Lebaran, ShopeePay Beri Cashback hingga 90% bagi Gamers

Mengunjungi keluarga adalah salah satu tradisi di bulan Ramadhan. Namun, selama pandemi, berkomunikasi cukup dilakukan dengan telepon dan bertukar pesan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI