Update Covid-19 Global: Baru 15 dari 54 Negara di Afrika yang Mencapai Target Vaksinasi

Jum'at, 01 Oktober 2021 | 10:30 WIB
Update Covid-19 Global: Baru 15 dari 54 Negara di Afrika yang Mencapai Target Vaksinasi
Ilustrasi Vaksin Covid-19. (Pexels// Artem Podrez)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Masih ada jalan panjang untuk mencapai target WHO, untuk memvaksinasi 40 persen populasi pada akhir tahun,” kata Dr. Richard Mihigo, koordinator program pengembangan imunisasi dan vaksin untuk Kantor Regional WHO untuk Afrika, dikutip dari Fox News.

Ia menambahkan, pengiriman vaksin Covid-19 ke Afrika memang telah ditingkatkan. Hanya saja, masih kerap terjadi rencana pengiriman yang tidak jelas.

Afrika Selatan termasuk salah satu negara yang telah memenuhi target 10 persen pada awal September. Sedangkan beberapa negara lainnya baru mencapai target pada akhir bulan ini, karena meningkatnya pengiriman vaksin.

Afrika berkontribusi sekitar 2 persen dari total sekitar 6 miliar dosis vaksin yang disebarkan ke seluruh dunia. Sekitar 60 juta orang di Afrika telah divaksinasi lengkap.

Selama September, Afrika menerima 23 juta vaksin Covid-19, meningkat sepuluh kali lipat dibandingkan periode Juni lalu.

Kasus positif di Afrika juga turun 35 persen. Namun tetap harus waspada, sebab varian delta yang sangat menular telah terdeteksi di 39 negara Afrika.

"Meskipun jumlah kasus menurun, kita semua harus tetap waspada dan terus mematuhi langkah-langkah kesehatan dan keselamatan masyarakat yang terbukti menyelamatkan nyawa, seperti memakai masker, mencuci tangan secara teratur, dan menjaga jarak fisik, terutama saat tingkat vaksinasi masih rendah," kata Mihigo.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI