Telur mentah dapat disimpan dengan aman selama 3 hingga 5 minggu sejak ditempatkan di lemari es. Sementara telur rebus dapat disimpan selama seminggu.
Produk turunan susu bervariasi dalam berapa lama mereka bertahan dan itu tergantung jenisnya. Yogurt dapat disimpan selama 1 sampai 2 minggu. keju lunak dapat disimpan hingga satu minggu, keju keras dapat disimpan selama 3 hingga 4 minggu, serta susu bisa disimpan hingga satu minggu.
3. Daging merah dan unggas
Daging merah, unggas yang dimasak, serta daging olahan, seperti chicken nugget, dapat bertahan selama 3 hingga 4 hari.
4. Ikan dan kerang
Ikan yang dimasak akan bertahan selama 3 hingga 4 hari dan ikan asap akan bertahan hingga 14 hari. Sementara kerang yang dikupas dapat disimpan hingga 3 hari dan kerang yang dimasak dengan cangkangnya bertahan hingga 2 hari di lemari es.
5. Sup dan semur
Sup dan semur dengan daging atau sayuran baik untuk disimpan selama 3 hingga 4 hari di lemari es.
Baca Juga: Ajaib! Pasar Kroya Ludes Terbakar, Kios Sosis Di Lantai Dua Utuh, Isi Kulkas Tetap Dingin