Suara.com - Tips berikut ini bermanfaat untuk Anda manajemen di perusahaan terutama bagian HR saat melakukan proses perkenalan awal pegawai baru di perusahaan. Jika diterapkan dengan benar, proses perkenalan yang tepat bisa memberikan motivasi lebih kepada pegawai baru dan tentunya menciptakan hubungan baik di awal antara pegawai lama dengan pegawai baru.
Perkenalkan pegawai baru di waktu santai
Banyak perusahaan yang menjadwalkan karyawan baru dengan proses perkenalan di hari pertama bekerja. Waktu lain yang bisa dipilih untuk proses perkenalan adalah hari jumat sore jelang akhir pekan. Di waktu santai pegawai baru bisa memperkenalkan diri lebih santai kepada pegawai lama, dibandingkan dengan minggu pertama yaitu hari senin yang biasanya diawali dengan kesibukan masing-masing pegawai di kantor.
Tugaskan anggota tim
Cara lain yang terbilang cukup efektif adalah dengan menugaskan anggota tim yaitu pegawai yang lama untuk bertugas menjadi pemandu ketika pegawai baru masuk di hari pertama kerja. Dengan demikian proses perkenalan, sosialisasi perusahaan hingga aturan lainnya bisa lebih mudah di informasikan kepada pegawai baru. Selain itu survei yang dilakukan oleh Google juga menyebutkan, kolaborasi antara pegawai baru dan lama akan tercipta lebih baik lagi dengan sistem seperti ini.
Ciptakan tradisi
Cara lain yang juga bisa dilakukan yaitu menciptakan tradisi diperusahaan ketika hari pertama kerja baru pegawai. Cara-cara sederhana seperti mengadakan pertmuan kecil sambil menikmati kue-kue, teh dan minuman lainnya bisa membuat pegawai baru lebih nyaman dan tentunya merasa diterima dengan baik oleh pegawai di perusahaan. Kesempatan ini juga bisa dilakukan untuk bersosialiasi dan berkenalan lebih dekat dengan pegawai baru dan pegawai lama.
Perwakilan tim atau personalia
Cara yang satu ini tentunya telah banyak dilakukan di perusahaan, yaitu perwakilan dari bagian HR atau tim yang khusus dibentuk bertugas untuk memperkenalkan pegawai baru kepada seluruh anggota tim di perusahaan. Hal ini tentunya lebih efisien jika pegawai baru yang mulai bekerja berjumlah lebih dari 2 hingga 3 orang, anggota tim bisa dengan cepat melakukan proses tersebut.
Published by Karirpad.com |