Iseng Banget! Pria Ini Rekam Istrinya Berjalan sambil Tidur, Videonya Viral

Minggu, 24 Januari 2021 | 14:53 WIB
Iseng Banget! Pria Ini Rekam Istrinya Berjalan sambil Tidur, Videonya Viral
Kebiasaan Tidur Berjalan Direkam Suami, Wanita Ini Viral (tiktok.com/@celinaspookyboo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kebiasaan berjalan sambil tidur atau sleepwalking merupakan salah satu gangguan yang kerap terjadi pada anak-anak. Namun, masalah tidur berjalan juga bisa terjadi pada orang dewasa.

Normalnya, banyak orang yang cemas saat tidur berjalan karena dapat berakhir berbahaya. Namun, video seorang wanita yang tidur berjalan ini malah viral dan mengundang tawa.

Melansir The Sun, wanita bernama Celina itu punya kebiasaan tidur berjalan yang unik. Bukan cuma bicara sendiri, ia bahkan pernah mencoba menggelar pesta saat tidur.

Lewat unggahan TikTok di akun @Celinaspookyboo, wanita ini memutuskan membagikan rekaman video dirinya saat tidur berjalan. Usut punya usut, rekaman itu sengaja diambil oleh sang suami.

Untuk memastikan Celina aman, pasangannya yang bernama Adam memang telah memasang beberapa kamera di rumah. Tingkah laku Celina yang unik pun berhasil tertangkap kamera.

"Aku ingin pernah bermimpi soal pesta di kolam," ujar Celina tentang salah satu videonya yang telah ditonton 25 juta kali.

Kebiasaan Tidur Berjalan Direkam Suami, Wanita Ini Viral (tiktok.com/@celinaspookyboo)
Kebiasaan Tidur Berjalan Direkam Suami, Wanita Ini Viral (tiktok.com/@celinaspookyboo)

Pada video tersebut, Celina terlihat berjalan masuk ke dapur dan mengambil beberapa kaleng minuman. Kemudian, ia berjalan keluar rumah.

Sesampainya di halaman, Celina lantas melempar kaleng-kaleng tersebut karena berpikir dirinya sedang membagikan minuman. Aksinya itu bahkan ditonton pejalan kaki yang kebingungan.

Celina bahkan terlihat berbicara sendiri dan tertawa di dalam video. Tidak heran, videonya menerima banyak respons kocak dari warganet.

Baca Juga: Gegara Aksi Bule Ini, Viral Cuitan Publik Ingin ke Amerika Jual Makanan

Di sisi lain, suami Celina tetap mengawasi pasangannya saat tidur berjalan. Pada salah satu video, Adam bahkan terlihat mengejar Celina keluar dari rumah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI