Rangkaian produk pomade-nya yang tersedia tiga varian tersebut dibanderol masing-masing Rp 100.000. Ketiga varian tersebut sebagai berikut:
1. Captain Black Pomade
Untuk rambut hitam berkilau elegan sepanjang hari. Diperkaya dengan kombinasi 100% natural tea tree oil , argan oil dan jojoba oil yang dapat mengurangi kerontokan dan merangsang pertumbuhan rambut sebagai solusi praktis uban dan klaim anti luntur seharian.
2. Captain Clay
Untuk rambut anti lepek sehingga rambut tampak lebih tebal, menjaga kelembaban rambut sepanjang hari. Diperkaya dengan 100% natural tea tree oil dan sweet almond oil yang dapat mencegah kerusakan rambut sebagai solusi praktis bagi mereka yang aktif seharian.
3. Captain Water Based
Untuk rambut klimis berkilau sepanjang hari. Diperkaya dengan 100% natural tea tree oil dan vitamin E yang memiliki manfaat sebagai antioksidan guna menjaga kesehatan dan kilau rambut dan tahan seharian.