Suara.com - Salah satu menu yang siap menggoyang lidah adalah nasi gila. Campuran sosis, telur, bakso dan bahan lain terasa nikmat saat disajikan pada sepiring nasi hangat.
Akun TikTok @surabaya_foodies, membagikan tentang nasi gila yang cukup terkenal di Surabaya. Warung sederhana ini bernama Nasi Gila Mbah Di.
Nasi Gila Mbah Di cukup ramai didatangi pembeli. Sekali masak pegawainya bisa membuat 20 sampai 50 porsi sekaligus.
Berlokasi di Jalan Raya Medeokan Sawah, Nasi Gila Mbah Di berjualan di warung yang tampak sederhana. Warung ini buka setiap hari mulai pukul 17.00 WIB sampai dengan 23.00 WIB.

Tak perlu khawatir kantong kering saat makan di Nasi Gila Mbah Di. Pasalnya, satu porsi Nasi Gila dibanderol seharga Rp10 ribu saja.
Harga itu sudah termasuk kerupuk, lho. Selain itu, ada pula menu nasi goreng gila dengan harga Rp15 ribu saja. Murah sekali kan?
Meski murah, soal rasa tak perlu diragukan. Perpaduan manis dan gurih dari masakan di Nasi Gila Mbah Di cukup sempurna. Dengan racikan bumbu spesial, nasi gila dan juga nasi goreng di warung ini tak akan mengecewakan.
Soal porsi pun tak masalah. Pasalnya, porsi yang disajikan di warung Nasi Gila Mbah Di ini cukup membuat perut kenyang. Sosis dan telur akan diolah dengan racikan bumbu yang sempurna.

Untuk saat ini, Nasi Gila Mbah Di belum tersedia di aplikasi ojek online. Anda bisa datang langsung ke lokasi untuk menikmati nasi gila dan nasi goreng ini ya.
Baca Juga: Duh! Dibongkar Jadi Nasi Goreng, Wujud Sushi Ini Bikin Publik Ngelus Dada
Video tentang Nasi Gila Mbah Di ini pun menarik banyak perhatian warganet. Hingga Jumat (26/2/202!), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 700 ribu kali di TikTok.