Segera Tayang, Ini Rekomendasi 8 Drama dan Film Korea yang Bertabur Aktor Papan Atas

Vania Rossa Suara.Com
Rabu, 29 September 2021 | 17:18 WIB
Segera Tayang, Ini Rekomendasi 8 Drama dan Film Korea yang Bertabur Aktor Papan Atas
Drama Korea Jirisan. (iQiyi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

4. The Man’s Voice
Seorang pekerja toko paruh waktu (Song Ji-eun) tiba-tiba mendengar dan mengerti perkataan kucing setelah disambar petir. Ketika seorang polisi (Choi Tae-joon) memintanya untuk merawat kucingnya, kisah romantis yang berbunga-bunga dan penuh fantasi pun berkembang di antara keduanya.

5. Royal Secret Inspector Joy
Drama komedi yang berlatar belakang dinasti Joseon ini bercerita tentang agen rahasia yang cerdas namun malas bernama Ra Yi-eon (Ok Taec-yeon), dan seorang janda bernama Kim Jo-yi (Kim Hye-yoon) yang berpikiran progresif dan sedang mencari kebahagiaan.

Tanpa diduga, keduanya pun terlibat dalam sebuah misi bersama. Jangan lewatkan kisah petualangan mereka yang dipenuhi dengan adegan mengocok perut.

6. Melancholia

Lee Do-hyun dalam drama Melancholia. (iQiyi)
Lee Do-hyun dalam drama Melancholia. (iQiyi)

Ji Yoon-soo (Lim Soo-jung) adalah seorang guru matematika sekolah menengah swasta yang baik hati, namun sifatnya bisa menjadi sangat ulet dan keras kepala begitu dia mengambil keputusan tentang sesuatu. Ia adalah tipe guru yang mendorong murid-muridnya untuk menemukan jawaban mereka sendiri.

Jenius matematika Baek Seung-yoo (Lee Do-hyun) adalah seorang siswa pendiam. Selain mahir menghitung, Seung-yoo juga memiliki hobi fotografi. Meskipun menduduki peringkat terakhir di sekolah menengahnya, dia sebenarnya mendominasi di Olimpiade matematika ketika dia masih kecil, bahkan ia berhasil masuk Massachusetts Institute of Technology, salah satu universitas terbaik di Amerika Serikat pada usia 10 tahun.

Sayangnya Seung-yoo sempat putus sekolah pada usia 12 tahun. Dengan jarak usia 16 tahun di antara keduanya, Yoon-soo dan Seung-yoo terlibat dalam romansa yang indah namun terlarang.

7. Midnight

Drama Korea Midnight. (iQiyi)
Drama Korea Midnight. (iQiyi)

Seorang konselor bahasa isyarat yang tuna rungu, Kim Kyung-mi (Jin Ki-joo), bertemu dengan seorang wanita yang terluka parah bernama So-jung (Kim Hye-yoon) dalam perjalanan pulang setelah makan malam dengan ibunya.

Baca Juga: Sinopsis Sinkhole, Film Komedi Bencana Dibintangi Lee Kwang Soo

Tanpa ia ketahui, akibat membantu So-jung, Kyung-mi pun dijadikan target berikutnya oleh seorang pembunuh berantai bernama Do-shik (Wi Ha-jun).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI