3. Menghapus batasan untuk mengembangkan koneksi
Media sosial mampu menghilangkan batas-batas, dan bahkan mampu membentuk ikatan di luar batas. Bagi mereka yang memiliki disabilitas atau mungkin tidak merasa dapat terhubung dengan orang lain dalam komunitas mereka, internet bisa menjadi cara terbaik untuk terhubung dengan orang lain, dengan cara berbagi ide dan berbagi minat yang sama.
Tentu ketiga kekuatan internet ini harus dibarengi dengan kesadaran bahwa internet hanya dimanfaatkan dengan cara yang positif. Berselancarlah hanya di website-website yang bermanfaat, berteman dengan orang-orang positif, dan saling berbagi informasi melalui kekuatan internet, sebab #KitaSahabatdiInternet,#MakinCakapDigital