Suara.com - Banjir merupakan salah satu bencana yang bisa menimbulkan banyak kerugian. Terutama kerugian materi yang membuat rumah dan barang berharga rusak, hingga hanyut dibawa air.
Baru-baru ini, seorang warganet membuat heboh banyak orang setelah mengunggah video di TikTok, dan mengaku menemukan segepok uang bekas banjir milik seseorang yang hanyut.
Video yang diunggah akun @dinarcandikw1 tersebut awalnya tampak memperlihatkan beberapa barang, yang terdiri dari keranjang, botol plastik hingga tas bekas banjir yang sudah kotor, dipenuhi lumpur yang sudah kering.
Orang dalam video tersebut pun membuka tas itu, dan secara mengejutkan ia menemukan beberapa lembar kertas, yang ia duga uang Rp100 ribuan.

Kondisi uang tersebut memang sudah kotor dan tak berbentuk, namun ia langsung berlari membawanya untuk mencucinya. Hal ini membuatnya tak menyangka.
"Nemu rongsokan bekas banjir X. Nemu duit dibekas banjir √," tulisnya.
Tentu saja videonya menarik banyak penonton hingga mengumpulkan lebih dari 7,8 juta viewers. Sampai saat ini tayangan tersebut juga dibanjiri komentar dari warganet.
Tak sedikit yang percaya, hingga mengatakan itu settingan. Bahkan banyak yang bilang itu uang mainan. Namun banyak juga merasa iri dengan rejeki nomplok yang ia dapatkan.
"Misal gw yang dapet, gw orangnya jujur jadi kaga gw rekam," ungkap @jangxxxxxx.
Baca Juga: Apa yang Ditakutkan Terjadi! Beli Boba, Wanita Ini Lihat Sesuatu Menggeliat di Sedotan
"Sedih ya nanti pas udah dibersiin ada tulisan “uang mainan”," ujar @jevexxxxxx.
"Bang, itu duit kotor bang. Mending kasih ke aku aja," kata @nunaxxxxx.