Suara.com - Website https://otoklix.com menjadi referensi tepat untuk Anda yang menginginkan kualitas layanan bengkel cuci mobil terbaik. Mencuci mobil bukan hanya sekadar membasahi juga mengelap bodinya saja.
Apabila Anda mengerjakannya secara kurang cermat, justrus cat mobil berisiko untuk tergores serta penampilan mobil Anda menjadi tidak prima. Sementara itu, dengan Anda melakukan tips mencuci mobil yang benar, maka cat mobil bakal lebih awet serta bebas dari goresan. Perlakukan permukaan mobil Anda dengan lembut saat mencuci dan selalu pakai produk cuci khusus untuk mobil supaya hasilnya maksimal.
Tim redaksi kami berhasil mewawancarai Helda Sihombing sebagai narasumber dari Otoklix. Otoklix adalah sebuah platform yang memberikan banyak manfaat bagi para pengguna mobil. Tidak hanya lengkap, namun juga dengan harga yang pasti dan transparant.
“Anda punya 2 alternatif untuk mencuci mobil, yaitu mencuci sendiri di rumah atau dengan membawanya ke salon mobil. Ya, bagi Anda yang super sibuk sehingga tidak memiliki waktu untuk mencuci mobil sendiri atau tidak mau ribet maka Anda bisa menyerahkannya ke jasa pencuci mobil. Salah satu salon mobil terpercaya rekomendasi dari kami bisa Anda temukan di Otoklix,” ujar Helda, saat diwawancarai via Online relese GoGoKlix.
Tips Mencuci Mobil yang Benar di Rumah
Sebenarnya, mencuci mobil sendiri pun cukup mudah untuk Anda lakukan. Nyatanya, mencuci mobil bak seorang profesional juga bisa Anda lakukan sendiri, lho! Peralatan yang Anda perlukan juga terbilang sederhana. Apabila Anda memiliki sumber air mengalir di rumah, berarti dapat mencuci mobil sendiri.
Supaya mobil kesayangan tampak bersih, Anda hanya harus memperhatikan teknik atau metode pencucian mobil yang tepat.
“Selain itu, pakailah alat cuci mobil yang tepat agar mobil Anda tak tergores dan tetap bersih. Nah, supaya Anda tak salah ketika mencuci mobil, simak beberapa hal berikut ini,” tegas Helda.
Siapkan Alat-alat yang Dibutuhkan
Tips mencuci mobil sendiri di rumah yang pertama yaitu Anda harus mempersiapkan alat-alat yang dibutuhkan terlebih dahulu. Untuk tahu apa saja alat yang dibutuhkan, Anda bisa mengevaluasi keadaan mobil lebih dulu.
Alat-alat yang biasa dipergunakan untuk mencuci mobil antara lain:
Kain microfiber
Selang dengan variable nozzle
Spon yang lembut atau sarung tangan untuk mencuci mobil
Handuk microfiber besar
3 buah ember, untuk air bersih, air kotor, dan untuk larutan pembersih pada roda
Baca Juga: Malas Cuci Mobil? Siap-Siap Kena Denda Tilang Ratusan Ribu Lho
Anda juga butuh penyedot debu untuk bagian dalam mobil dan alat untuk membersihkan jendela serta sika pembersih roda. Anda pun dapat menggunakan cairan pembersih untuk mencuci mobil.