5 Cara Atasi Mabuk Perjalanan, Hobi Traveling Wajib Tahu

Rabu, 26 Oktober 2022 | 11:30 WIB
5 Cara Atasi Mabuk Perjalanan, Hobi Traveling Wajib Tahu
Ilustrasi mabuk perjalanan. (Elements Envato)

Suara.com - Mabuk perjalanan menjadi salah satu masalah yang kerap kali dialami banyak orang. Biasanya, mabuk perjalanan sering terjadi pada orang-orang yang sedang naik kapal laut maupun mobil. 

Kondisi mabuk ini sendiri terjadi karena adanya gangguan pada bagian telinga akibat gerakan konstan dari kendaraan. Karena adanya gangguan tersebut, menyebabkan rasa pusing dan mual, bahkan beberapa orang mengalami muntah. 

Mabuk perjalanan juga dapat terjadi pada siapa saja. Namun, kondisi satu ini juga bisa dicegah atau dapat diminimalkan gejala yang dialami. Melansir laman Hindustantimes, berikut beberapa cara atasi mabuk perjalanan

1. Perhatikan apa yang dimakan dan diminum sebelum pergi

Ilustrasi mabuk perjalanan (Pixabay/Bertsz)
Ilustrasi mabuk perjalanan (Pixabay/Bertsz)

Makanan dan minuman juga menjadi faktor yang bisa menyebabkan mabuk perjalanan. Usahakan untuk tidak mengonsumsi makanan atau minuman berlebihan sebelum pergi. Selain itu, hindari juga konsumsi alkohol sebelum pergi. 

2. Lakukan akupresur

Teknik akupresur dipercaya dapat mengatasi rasa pusing, mual, yang dialami. Caranya yaitu dengan menekan beberapa bagian pada titik-titik tubuh selama beberapa detik. Hal ini dikatakan dapat mengatasi rasa mual atau pusing yang muncul secara tiba-tiba. 

3. Bawa aroma favorit 

Rasa mual yang dialami mabuk perjalanan juga sering disebabkan karena bau yang muncul. Untuk itu, penting untuk membawa berbagai aroma yang disukai. Mencium aroma yang disukai akan merangsang penciuman menjadi lebih baik. Terdapat beberapa aroma yang disarankan karena dapat mengatasi rasa mual, seperti peppermint, lavender, kapulaga, dan adas.

Baca Juga: 5 Hal yang Harus Kamu Persiapkan untuk Travelling dengan Pasangan

4. Konsumsi minuman sehat

Minuman yang dikonsumsi juga menjadi faktor seseorang mengalami mabuk perjalanan. Usahakan untuk menghindari alkohol atau kafein berlebihan. Kafein dapat menyebabkan perut menjadi bermasalah. Untuk itu, seseorang dapat mengonsumsi jus yang lebih sehat. Agar tidak muntah, bisa juga untuk mengonsumsinya sebelum memulai perjalanan. 

5. Pilih kursi yang tidak banyak membuat gerak

Lokasi kursi juga menjadi salah satu penyebab mabuk perjalanan. Untuk itu, ketika memilih kursi penting diperhatikan agar tidak mabuk. Usahakan juga untuk memilih kursi yang terlalu banyak melakukan gerakan agar mengurangi risiko mabuk perjalanan. 

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI