Hari Valentine Dikasih Cokelat Sudah Mainstream, Suami Selebgram Nanda Arsyinta Hadiahkan Sahamnya!

Dinda Rachmawati Suara.Com
Kamis, 16 Februari 2023 | 19:55 WIB
Hari Valentine Dikasih Cokelat Sudah Mainstream, Suami Selebgram Nanda Arsyinta Hadiahkan Sahamnya!
Selebgram Nanda Arsyinta Diberikan Saham Cokelat Oleh Suami di Hari Valentine (Instagram)

Suara.com - Hari Valentine yang diperingati setiap 14 Februari, seolah identik dengan bunga dan cokelat. Tak heran jika kedua barang ini selalu menjadi buruan banyak orang, untuk mereka berikan pada orang spesial. 

Meski begitu, ada hal berbeda, yang mungkin juga bisa menjadi ide hadiah spesial untuk Hari Valentine di hari mendatang. Karena cokelat sudah terlalu mainstream alias umum, beauty vlogger Nanda Arsyinta diberi saham cokelat oleh sang suami, Ardya Tridwantoro.

Momen spesial ini diunggah ibu satu anak tersebut di akun TikToknya. Dalam perayaan Hari Valentine pada 14 Februari 2023 kemarin, suami Nanda mengajak sang istri untuk menikmati makan malam romantis di sebuah restoran mewah dan memberikan hadiah uniknya tersebut.

Saat itu, Ardya memberikan hadiah saham, yang ternyata sudah cukup lama dipersiapkannya untuk sang istri. Hal tersebut terlihat dari foto yang diunggahnya di Instagram, di mana harga saham yang ia beli beberapa waktu lalu dengan saat ini telah menunjukkan kenaikan.

"Kalo misalkan @nandaarsynt jual besok pasti profit. Tapi terserah dia sih mau jual apa ngga," tulis Ardya saat itu. 

Selain Ardya yang memberikan hadiah spesial untuk Nanda di Hari Valentine, samg istri juga memberikan kado istimewa untuk suaminya itu berupa sepatu merek terkenal yang telah lama diidamkannya.

Perayaan Valentine diakui Nanda dan Ardya memang selalu mereka rayakan sejak berpacaran di bangku SMP. Pasalnya mereka selalu merayakan momen tanggal 30 yang merupakan tanggal jadian dan tanggal pernikahan Nanda dan Ardya.

Lantaran bulan Februari tidak ada tanggal 30, pasangan ini pun merayakannya bersamaan dengan Hari Valentine. Nanda dan Ardya memang selalu totalitas ketika mempersiapkan kado istimewa untuk pasangan.

Bahkan, saat menikah pada 2021 lalu, keduanya sempat viral lantaran Ardya memberikan mas kawin berupa saham. Tentu saja hal tersebut menjadi sorotan banyak warganet. Tak sedikit yang mengungkapkan rasa irinya pada Nanda.

Baca Juga: Karen Vandela Mantan Boy William Ekspos Pacar Baru di Hari Valentine, Simak 8 Fakta Menarik Dibalik Hari Kasih Sayang ini

"Kemarin dikasih coklat diskonan aja seneng bgt, apalagi saham nya kali," kata @nmarxxxxxx.

"Dulu doanya gimana kok sampe bisa seberuntung ini," ujar @satuxxxxxx.

"Infulencer yg ngga pakek drama, hanya menonjolkan prestasi, kemesraan yang natural keliatan ngga lebay mungkin karern sama sama tulus, ngga dibuat-buat," tambah @drakxxxxxx.

"Hidupnya mamina kayak fairytale:)))))," ucap @sasxxxxx.

"Jodoh org napaa perfect bgt yaa keliatannya," tulis @dwamxxxxxx.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI