Dengan demikian di bulan Syaban ini dianjurkan bagi umat Islam untuk memperbanyak dzikir dan memohon ampunan serta pertolongan terbaik dari Allah Swt. Sungguh pada bulan ini Allah menurunkan banyak sekali kebaikan-kebaikan berupa pertolongan (syafaat), ampunan (maghfirah), dan pembebasan dari siksa api neraka (itqun min adzabin naar).
Menyadari akan banyaknya keutamaan di bulan Syaban, sebagai umat Islam semoga kita bisa memaksimalkan amal ibadah bulan ini. Selain yang sudah disebutkan sebelumnya, tak lupa untuk segera mengqadha puasa Ramadhan tahun lalu bagi yang masih memiliki hutang puasa. (Shilvia Restu Dwicahyani)