Suara.com - Tidak hanya mencerminkan karakter seseorang, zodiak bisa juga mencari tahu cara liburan yang cocok, entah itu liburan di pantai atau hiking di gunung.
Beberapa orang percaya, horoskop berdasarkan kapan seseorang lahir bisa menentukan kepribadiannya, seperti nasib percintaan, keuangan, keluarga hingga karir.
Berikut ini cara liburan berdasarkan zodiak dan partner yang cocok selama perjalanan berdasarkan rilis Hong Kong Tourism Board (HKTB) yang diterima Suara.com, Sabtu (27/5/2023).
1. Aries (21 Maret -19 April)
Sebagai zodiak yang paling energik, Aries akan sangat senang melakukan kegiatan yang seru dan penuh aksi selama berlibur. Jadi lokasi liburan yang cocok yaitu harus memacu adrenalim seperti menjelajah alam singkat akan disampaikan baik Aries karena bisa sekalian olahraga kardio di antara rimbunnya dedaunan dan alam yang indah.
Teman liburan terbaik Aries: Leo
2. Taurus (20 April-20 Mei)
Taurus selalu menginginkan pengalaman liburan luar biasa. Mereka senang dimanjakan saat berlibur, sehingga rasa nyaman merupakan nilai tambah yang besar. Jadi liburan yang cocok seperti spa atau makanan lezat dengan ketenangan.
Teman liburan terbaik Taurus: Pisces, Cancer
Baca Juga: 4 Zodiak yang Memandang Hidup sebagai Persaingan, Kamu Salah Satunya?

3. Gemin (21 Mei-20 Juni)